
Menteri Pemuda dan Olahraga Erick Thohir turun gunung membela sohibnya Utusan Khusus Presiden Indonesia Bidang Pembinaan Generasi Muda dan Pekerja Seni Raffi Ahmad.
Raffi Ahmad disentil oleh Pandji Pragiwaksono di Mens Rea terkait money laundry atau pencucian uang.
“Saya ketemu lagi dengan Raffi Ahmad yang digosipin pencucian uang. Giniloh, kalau ada generasi muda yang sedang membangun usahanya itu harusnya didukung, bukan digosipin yang aneh-aneh,” kata Erick Thohir dalam video bersama Raffi Ahmad.
Video ini beredar di media sosial dan mendapat beragam tanggapan.
Komentar Pak Said Didu singkat padat: “Pemilik barang kotor selalu butuh tukang cuci.”
Publik curiga “pencucian uang” Raffi Ahmad bukan tanpa alasan.
Bisnis dia melejit di era Presiden Jokowi.
Raffi Ahmad tercatat mendirikan atau memiliki saham di sekitar 35 perusahaan dalam kurun waktu lima tahun terakhir (2020–2024) !!!
Ekspansi besar-besaran ini mencakup berbagai sektor melalui payung RANS Entertainment, yang didirikan sejak 2015 namun baru berkembang pesat menjadi gurita bisnis pada periode tersebut.
[Video pembelaan Erick Thohir]
[Video Mens Rea Pandji saat sindir Raffi Ahmad]







Komentar