Situs Tanya Jawab Islam "Islamqa" Sudah Ada Versi Bahasa Indonesia

Situs ini dibuat oleh Syaikh Muhammad Saalih Al-Munajjid hafizhahullah yang saat ini masih ditahan di penjara Saudi entah apa kasusnya, semoga Allah segera membebaskan beliau dari kezaliman.

Kalau mencari masalah hukum maka situs ini akan muncul di page pertama.

Sekarang alhamdulillah sudah ada versi bahasa Indonesia yang bisa dijadikan referensi bertanya bagi masyarakat.


Profil Syaikh Muhammad Saalih Al-Munajjid

Syaikh Muhammad Saalih Al-Munajjid (محمد صالح المنجد) adalah seorang ulama Islam Palestina-Saudi kelahiran Suriah. Dia adalah pendiri situs web fatwa IslamQA.info, sebuah situs web populer untuk tanggapan ahlussunnah wal jama'ah Arab Saudi tentang topik Islam. Beliau Ulama yang banyak menelurkan karya-karya bermanfaat bagi kaum muslimin dunia.

Kehidupan awal dan pendidikan

Al-Munajjid lahir dari keluarga pengungsi Palestina di Aleppo, Suriah pada tahun 1960 dan dibesarkan di Arab Saudi. Al-Munajjid belajar ilmu syariat Islam di bawah ulama Abdul-Aziz bin Baz, tetapi tidak mendapatkan ijazah. Dia merupakan ulama yang dihormati dari gerakan Salafi.

IslamQA.info

Pada tahun 1996, Al-Munajjid meluncurkan sebuah situs tanya jawab Islam, IslamQA.info. Situs web tersebut menyatakan bahwa "Semua pertanyaan dan jawaban di situs ini telah disiapkan, disetujui, direvisi, diedit, diubah atau dianotasi oleh Syekh Muhammad Shalih al-Munajjid, pengawas situs ini."

IslamQA.info dilarang di Arab Saudi karena mengeluarkan fatwa independen. Di Arab Saudi, Dewan Ulama Senior kerajaan memiliki tanggung jawab dan wewenang tunggal untuk mengeluarkan fatwa. Dewan ini diberikan otoritas tunggal untuk mengeluarkan fatwa oleh dekrit kerajaan yang diterbitkan pada bulan Agustus 2010.

Baca juga :