"DASAR NGGAK BERSYUKUR!"
Bagian 1
Ada seseorang yg bikin warung makan, lantas, dia bagikan makanan gratis ke siapapun yang datang ke warungnya. Dia pakai duit sendiri. Tabungan sendiri. Penghasilan sendiri utk membiayainya.
Suatu hari, seorang pekerja kasar ikut makan. Saat pekerja kasar ini terima nasi+sayur+lauk, pekerja ini nyerocos komplain: 'Kok lauknya cuma begini? Yang ihklas dong kalau ngasih orang.'
Pemilik warung mencoba tersenyum, mengangguk, 'Maaf, Bang, kami baru mampu ngasih segitu. Semoga besok bisa lebih bagus lauknya.'
Bagian 2
Pekerja kasar ini kemudian kembali ke tempatnya kerja. Bukannya kerja, dia malah buka HP. Tepatnya buka Tik Tok. Dan dia lihat postingan tentang menu makan siang gratis pemerintah di sekolah2. Makan siang yg didanai oleh pajak rakyat, utang negara. Puluhan trilyun uang rakyat.
Ada netizen yg komplain di sana, spill foto jika lauk makanan anaknya cuma seupil. Wah wah, abang kita pekerja kasar ini langsung ngamuk lihat postingan tsb, dia ngetik komen, "DASAR ELU NGGAK BERSYUKUR, PEMERINTAH ITU SUDAH BAIK BANGET DENGAN RAKYATNYA!'
Abang kita kemudian tersenyum lebar. Tidak lupa, di like sendiri komennya. Menatap komennya dan gambar jantung merah hasil like sendiri. Yes! Keren banget pola pikir sy deh.
*Tere Liye, penulis novel 'Teruslah Bodoh Jangan Pintar'