Mantan Wamen ATR Raja Juli Mengaku Tak Tahu soal Sertifikat Pagar Laut di Tangerang
Aduh, wartawan ini gimana. Ngapain ditanya ke dia?
Bahkan kalau kalian nanya: 'Bagaimana dengan Kebohongan Award untuk Prabowo dari PSI?', pejabat satu ini juga jawabnya boleh jadi nggak tahu, sambil pasang wajah polos.
Pejabat2 jalur menjilat itu memang begitulah kualitasnya.
(Tere Liye)
***
Mantan Wamen ATR Raja Juli Mengaku Tak Tahu soal Sertifikat Pagar Laut di Tangerang
JAKARTA, KOMPAS.com - Menteri Kehutanan Raja Juli Antoni mengaku tidak tahu-menahu terkait penerbitan Sertifikat Hak Guna Bangunan (SHGB) dan Sertifikat Hak Milik (SHM) di perairan Tangerang, Banten.
Hal ini menanggapi sertifikat SHGB dan SHM pagar laut yang ternyata sudah terbit sejak tahun 2023.
Pada tahun itu, Raja Juli menduduki jabatan sebagai Wakil Menteri ATR mendampingi Hadi Tjahjanto.
"Saya, haqqul yaqin penerbitan sertifikat-sertifikat tersebut di luar pengetahuan menteri, wamen, dan para pejabat di Kementerian," kata Raja Juli kepada Kompas.com, Sabtu (25/1/2025).
Ia menerangkan, penerbitan SHGB di lokasi tersebut merupakan wewenang Kepala Kantor Pertanahan (Kakantah) Kabupaten Tangerang.