Daftar 8 Parpol yang Lolos ke DPR di Pemilu 2024 dan Perolehan Suaranya
KPU telah mengumumkan hasil Pileg 2024. Dalam Pileg 2024, ada delapan parpol yang mendapat perolehan suara di atas 4 persen dan 10 parpol dengan perolehan suara di bawah 4 persen.
Kedelapan parpol tersebut dinyatakan lolos ke Senayan.
Hasil rekapitulasi KPU tersebut terdiri atas perolehan suara di 38 provinsi dan 128 PPLN. Total surat suara sah keseluruhan sebesar 151.796.631 suara.
Berikut daftar parpol yang lolos ke Senayan dalam Pemilu 2024 berdasarkan urutan perolehan suaranya:
1. PDIP: 25.387.279 suara (16,72%)
2. Partai Golkar: 23.208.654 suara (15,28%)
3. Partai Gerindra: 20.071.708 suara (13,22%)
4. PKB: 16.115.655 suara (10,61%)
5. Partai NasDem: 14.660.516 suara (9,65%)
6. PKS: 12.781.353 suara (8,42%)
7. Partai Demokrat: 11.283.160 suara (7,43%)
8. PAN: 10.984.003 suara (7,23%).
Di atas adalah jumlah perolehan suara, lalu berapa jumlah kursi masing-masing partai?
Komposisi perolehan kursi DPR RI untuk saat ini belum ditetapkan resmi KPU karena menunggu keputusan Sengketa Pileg di Mahkamah Konstitusi (MK) yang akan dibacakan pada 10 Juni 2024.
JIKA 4 partai PDIP + PKB + NASDEM + PKS menjadi oposisi maka mayoritas DPR RI akan dikuasai Oposisi.
Terbayang Indahnya Dinamika Bernegara jika PDIP + PKS + PKB + NASDEM jadi Oposisi.
*Plus: Ketua DPR RI dari oposisi (PDIP) yang meraih suara terbanyak.