[PORTAL-ISLAM.ID] KJMU Beasiswa Untuk Mahasiswa Dipangkas Alasan Anggaran Terbatas, Sementara Uangnya Dihamburkan Untuk Kendaraan Dinas Pejabat.
Terus saat diberi pilihan Capres yang bener-bener peduli dengan Pendidikan, dan sudah beliau buktikan saat menjabat, kelen malah pilihnya ok gas ok gas... jogetin aja.
-------------
Kucuran Dana KJMU Tahun Ini Hanya Separuh dari Anggaran 2023
”Anggaran yang diusulkan (oleh Pemrov DKI) terbatas. Tahun ini Rp 180 miliar. Setengah dari anggaran tahun lalu Rp 360 miliar. Akhirnya penerima ditentukan berdasarkan desil kemiskinan sehingga banyak mahasiswa tidak dapat bantuan,” kata Ketua Komisi E DPRD DKI Jakarta Iman Satria, Rabu (6/2/2024).
KJMU merupakan bantuan pendidikan bagi mahasiswa dari keluarga tidak mampu. Penerima manfaat berhak mendapatkan dana Rp 1,5 juta per bulan atau Rp 9 juta setiap semester.
Dinas Pendidikan DKI Jakarta mencatat ada 13.575 penerima manfaat untuk KJMU Tahap II Tahun 2023 Gelombang I.
Seharusnya yang sudah dapat KJMU menerima bantuan sampai selesai.
(KOMPAS)
--------------
Pemprov DKI Gelontorkan Rp 20,3 Miliar untuk Beli 23 Mobil Listrik Hyundai Ioniq 5
Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta bakal menggelontorkan Rp 20.337.244.795 (Rp 20,3 miliar) untuk pengadaan 23 unit mobil listrik.
Anggaran itu dialokasikan dari anggaran pendapatan dan belanja daerah (APBD) DKI Jakarta tahun anggaran 2023.
Adapun pengadaan puluhan mobil listrik ini tercantum dalam situs Sistem Informasi Rencana Umum Pengadaan Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang dan Jasa (Sirup LKPP).
"Total pagu (pengadaan 23 mobil listrik) Rp 20.337.244.795," demikian yang tertulis dalam kolom situs Sirup LKPP, dikutip Kamis (23/2/2023).
Berdasar jumlah mobil listrik yang dibeli dan total pagu pengadaan itu, dapat dihitung bahwa per unit mobil listrik dipatok harga sekitar Rp 884.228.034 (Rp 884 juta).
Dalam situs itu tercantum instansi yang mengajukan pengadaan 23 mobil listrik itu adalah Pusat Penyimpanan Barang Daerah Badan Pengelola Aset Daerah (BPAD) DKI Jakarta.
Lalu, merek mobil listrik yang akan dibeli tercantum dalam kolom uraian pekerjaan, yakni pengadaan kensaraan Hyundai Ioniq 5 EV Signature.
(KOMPAS)
--------------
Dishub DKI Jakarta Belanja 5 Motor Listrik, Total Rp 6,3 Miliar
Dinas Perhubungan Provinsi DKI Jakarta melakukan pengadaan kendaraan listrik baru. Totalnya ada lima unit motor listrik yang diajukan dengan nilai pagu Rp 6,3 miliar.
Hal itu bisa dilihat di situs resmi Sistem Informasi Rencana Umum Pengadaan (SIRUP) Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah (LKPP). Paket yang diajukan Dishub DKI Jakarta terdaftar dengan nama Pengadaan Kendaraan Dinas Operasional Lapangan Khusus Sepeda Motor Listrik Pengawalan Pimpinan VVIP.
Total ada lima unit motor listrik untuk pengawalan VVIP yang diajukan. Belanja motor listrik ini menggunakan dana dari APBD. Nilai pagunya mencapai Rp 6.354.750.000 (6,3 miliaran).
(DETIK)