Indonesia Tidak Pernah Menjadi Macan Asia, Hanya 4 Negara Ini Yang Mendapat Julukan "Macan Asia"

Padahal Indonesia tidak pernah menjadi Macan Asia saat Suharto menjabat.

Propaganda yang sayangnya masih dipercaya oleh banyak orang, bahwa Indonesia pernah menjadi Macan Asia.

Tidak, kita tidak pernah menjadi Macan Asia.

Jadi begini, istilah Empat Macan Asia itu diperuntukkan untuk Singapura, Hong Kong, Taiwan, dan Korea Selatan mengacu kepada pertumbuhan ekonomi mereka yang pesat di dekade 1950-an hingga 1990-an. 

Kenapa Jepang tidak masuk? Karena Jepang sejatinya sudah menjadi negara maju sejak Reformasi Meiji di abad ke-19 dan awal abad ke-20. Mereka luluh lantak saat Perang Dunia Kedua tapi kembali bangkit menjadi negara dengan ekonomi raksasa. Nah, sebelum Perang Dunia Kedua, negara Singapura, Hong Kong, Taiwan, dan Korea Selatan belum semaju Jepang. Bahkan Taiwan dan Korea Selatan masih dijajah Jepang.

Kenapa Tiongkok tidak masuk? Karena selama dekade 1950-an hingga 1990-an, performa ekonomi Tiongkok sangat buruk akibat sistem sosialis ugal-ugalan yang diterapkan rezim Mao Zedong. Baru semenjak reformasi yang dilaksanakan Deng Xiaoping, Tiongkok baru bisa maju.

Referensi:
- Day, Dong-Ching (2021). "Four Asian Tigers' Political and Economic Development Revisited 1998-2017: From the Perspective of National Identity". Asian Journal of Interdisciplinary Research.
- Derek Gregory; Ron Johnston; Geraldine Pratt; Michael J. Watts; Sarah Whatmore, eds. (2009). "Asian Miracle/tigers". The Dictionary of Human Geography (5th ed.). Malden, MA: Blackwell.

(BY Neo Historia Indonesia @neohistoria_id)

Baca juga :