[PORTAL-ISLAM.ID] Dewan Pembina Tim Hukum Timnas AMIN, Hamdan Zoelva, mengungkap ada pemda secara tiba-tiba membatalkan izin kampanye Anies-Cak Imin di wilayahnya. Menurutnya, ini tidak fair.
Hal itu disampaikan Hamdan dalam jumpa pers di Rumah Pemenangan Timnas AMIN di Jalan Diponegoro, Jakarta Pusat, Kamis (28/12/2023).
"Ada 6 pencabutan izin yang secara mendadak. Kami sangat prihatin, kami sudah mendesain sedemikian rupa untuk menyelenggarakan kampanye tapi tiba-tiba dicabut izinnya," kata Hamdan.
"Kami terpaksa mengubah tempat atau lokasi," sambungnya.
Menurut mantan Ketua Mahkamah Konstitusi itu, pencabutan izin ini tergolong tidak fair.
"Ini adalah tindakan-tindakan yang tidak fair terhadap paslon 01. Kami meminta pemda di seluruh Indonesia untuk fair kepada semua paslon," kata Hamdan tanpa merinci pemda-pemda yang dimaksudnya.
"Kalau sudah dikeluarkan izin konsisten mengeluarkan izin jangan dicabut izinnya ketika kami sudah siap melakukan kampanye," tutup Hamdan.
[kumparan]
Kang @kozirama, pemilik logistik terbesar mulai ketar ketir dgn desakanies nih kayaknya 🤣
— Slevin (@SlevinSojiro) December 28, 2023
Nah terbukti kan, cara kampanye @aniesbaswedan Desak ANIES yang sulit di ikuti oleh kubuh sebelah, telah menjadi hantu yang menakutkan bagi mereka, digagalkan dengan bansos sekalipun tidak akan mampan.
— HAJILOS (@halos0107) December 28, 2023
kini sudah jelas dan nyata bahwa peran jokowi jadi jahat
— polapola⚔️ (@AdamsIlham) December 28, 2023
Geloo euy pemerintah ketar-ketir takut Anies menang ,mahal banget kejujuran dan keadilan ya
— Wakanda NoMore INdo4ever (@aoeliaRF) December 28, 2023
Rezim itu demokrasi bener2 mundur, mirip2 Zaman Orba, bahkan mungkin lebih buruk, pantesan banyak wacana pelengseran Rezim ini..
— H Catur P (@HeruCaturP) December 28, 2023
Pemilu ini sudah tidak fair sejak anak Presiden jadi Cawapres...
segala cara dilakukan untuk memberi jalan Sang Samsul...
picik dan licik