Kapan Anies Jadi Oposisi?

Kapan Anies Menjadi Oposisi?

Catatan: Naniek S Deyang

Menyerang pribadi Pak Prabowo dengan mengatakan, Pak Prabowo tidak tahan menjadi oposisi, makanya bergabung dengan pemerintah, adalah pernyataan sombong dan congkak Anies, apalagi mengaitkan seolah demi bisnis Pak PS.

Saya tidak menduga, ternyata intelektual Anies yang katanya hebat itu sudah rentan dimakan nafsu ingin berkuasa, hingga lupa etika, anggah-ungguh, dan kesopanan, layaknya orang Indonesia.

Apalagi orang yang diserang adalah orang yang paling berjasa dalam kariernya di dunia ini. Tidak ada Prabowo, Anies tidak bisa menjadi Gubernur DKI, dan juga bisa Nyapres yang kemudian berhadapan dengan Prabowo seperti sekarang. Siapa Anies bila saat dia datang ke rumah Prabowo ditolak keinginan untuk maju Gubernur DKI oleh Prabowo? 

Lalu soal oposisi, kapan Anies pernah menjadi oposisi? Apakah saat kuliah dia pernah berdemo di jalanan? Anies menjadi oposisi baru bulan Oktober 2022 setelah dia pensiun dari Gubernur DKI. 

Sementara Pak Prabowo praktis sejak pensiun di tahun 1998, beliau terus ada di luar pemerintahan, dan baru tahun 2019 masuk di pemerintahan. Siapa sebenarnya yang oposisi  Nies? Dan siapa yang tidak tahan menjadi oposisi? Anda kan baru setahun pensiun Gubernur, langsung nafsu ingin memegang kekuasan lebih besar. Jadi yang tidak kuat di oposisi siapa?

Baru malam ini secara clear saya melihat, Anies adalah tipikal calon pemimpin yang antara kata dan perbuatan tidak sinkron. Bicara terus menerus etika, tapi dia sendiri tidak beretika, mau Nyapres pamit yang pernah mengangkat derajatnya saja tidak, dan malam ini dengan jumawa menyerang orang yang pernah berjasa dalam hidupnya. Jadi apa sebetulnya etika yang kamu gaungkan Nies? 

Demikian juga bicara oposisi, seolah dia paling oposisi, padahal dia baru setahun ada di luar pemerintahan. Apa oposisi itu Nies?

(fb penulis)
Baca juga :