Cak Imin ungkap Jabatan Menhan awalnya dijanjikan untuknya, bukan Prabowo, lalu pemuja Prabowo pada nyinyir....

[PORTAL-ISLAM.ID] Ketua Umum PKB yang juga calon wakil presiden nomor urut 1 Muhaimin Iskandar atau Cak Imin mengungkapkan posisi Menteri Pertahanan (Menhan) di Kabinet Indonesia Maju awalnya dijanjikan untuk dirinya, bukan Ketum Gerindra Prabowo Subianto.

Pernyataan itu disampaikan Cak Imin di acara Indonesia Millenial and Gen-Z Summit, di Jakarta, Minggu (26/11/2023).

Pernyataan Cak Imin ini lalu dinyinyiri pendukung Prabowo yang menuding Cak Imin halu, masak sipil jadi Menhan.

Wartawan senior Edy A Effendi di akun twitternya @mihrabku membela Cak Imin.

"Beberapa portal online menulis curhatan @cakimiNOW pernah ditawari jabatan Menhan oleh @jokowi. Atas berita ini, sebagian pemuja @prabowo, nyinyir: 

- "Halu dia. Latar belakangnya bukan sipil".

- "Bisa berantakan kalau dia jadi Menhan. Bisa-bisa ada kasus Food Durian.

Mereka lupa, Juwono Sudarsono, Mathori Abdul Jalil dan Mahfud MD, pernah jadi Menhan. Tiga orang sipil. Sejatinya, status Prabowo sebelum jadi Menhan, pun statusnya sipil (sudah keluar dari militer -red).

Pernah sekali wawancara Juwono Sudarsono. Kesan saya, meski Prof Juwono dari sipil tapi wawasan soal pertahanan Indonesia, cukup memadai," ungkap Edy A Effendi @mihrabku.
Baca juga :