Bukan di Cairo, Bukan di Riyadh, mereka itu ada di Baitul Maqdis

Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda:

لاَ تَزَالُ طَاِئفَةٌ مِنْ أُمَّتِيْ عَلَى الْحَقِّ ظَاهِرِيْنَ لِعَدُوِّهِمْ قَاهِرِيْنَ.لاَيَضُرُّهُمْ مَنْ خَالَفَهُمْ إِلاَّ مَا أَصَابَهُمْ مِنَ اْلأَوَاءِ حَتَّى يَأْتِيَهُمْ أَمْرُ اللهِ وَهُمْ كَذَالِكَ.قَالُوْا : ياَ رَسُوْلَ اللهِ وَأَيْنَ هُمْ؟ قَالَ: بَيْتُ الْمُقَدَّسِ وَأَكْنَافِ بَيْتِ الْمُقَدَّسِ(رَوَاهُ أَحْمَدُ)

”Akan senantiasa ada sekelompok dari umatku kelompok yang selalu menolong kebenaran atas musuh mereka. Orang-orang yang yang menyelisihi mereka tidak akan membuat mereka goyah kecuali orang yang tertimpa al Lawa` (cobaan) sampai datang kepada mereka janji Allah Azza wa Jalla. Mereka bertanya. Wahai Rasulullah dimanakah mereka? Beliau menjawab: Baitul Maqdis dan sisi Baitul Maqdis.” 

[HR. Imam Ahmad]

- Mereka yang berada di Baitul Maqdis dan sisi Baitul Maqdis inilah yang tak surut untuk berjuang, meskipun kekuatan mereka jauh dari kata seimbang dibandingkan dengan musuh mereka. Tetapi inilah jalan yang menjadikan Allah Ta’ala ridha. Jalan para penolong kebenaran. Mereka senantiasa gigih dalam perjuangan sampai datang pertolongan Allah Ta’ala kepada mereka.⁣

- Ada hal yang menarik dari sabda Rasulullah SAW ini "Orang-orang yang yang menyelisihi mereka tidak akan membuat mereka goyah". Jadi Nabi sudah memberi peringatan bahwa para pejuang Palestina ini akan ada yang "menyelisihinya" dari kalangan Umat Islam sendiri. Dan saat ini kita menyaksikan sendiri, bagaiman ada dari kalangan Umat Islam sendiri yang malah menyelisihi para pejuang Palestina yang gigih melawan Israel. Pejuang Palestina ini dituduh dengan tuduhan dan fitnah yang luar biasa.

- Mudah-mudahan kita bukan termasuk orang yang memalingkan muka dan bahkan memusuhi mereka, tidak peduli dan bahkan menghalangi manusia untuk peduli, bukan karena tidak tahu mereka sedang mengalami kesulitan, tetapi karena iman kita…. Ingatlah, kita turut serta membantu mereka atau tidak, pada saatnya Allah ‘Azza wa Jalla akan menangkan mereka. Tak menunggu kita.⁣

- Ketika engkau melihat saudaramu dicabik-cabik oleh serigala busuk yang merebut rumah-rumah mereka, di Baitul Maqdis dan sisi Baitul Maqdis, dimanakah engkau menempatkan dirimu? Adakah engkau termasuk orang-orang yang berusaha turut menolong dengan segenap yang engkau sanggupi? Ataukah justru berpaling dan menyalahkan mereka yang sedang dikoyak-koyak penjahat itu?
Baca juga :