[PORTAL-ISLAM.ID] Presiden Joko Widodo melakukan perombakan di Badan Intelijen Negara (BIN).
Letjen (Purn) Teddy Lhaksamana sebagai Wakil Kepala BIN (Wakabin) diganti oleh Letjen TNI I Nyoman Cantiasa yang sebelumnya menjabat Koorsahli KSAD.
Dari informasi yang diperoleh, pergantian pucuk pimpinan BIN karena santer isu ada keberpihakan alat negara kepada salah satu paslon capres-cawapres.
Kabarnya, karena pergantian ini Kepala BIN Budi Gunawan juga sudah tidak berkantor di Pejaten, markas besar BIN.
Santer berhembus, Kepala BIN bakal diganti pada akhir bulan November ini.
Dalam salinan keputusan Panglima TNI No Kep/1286/XI/2023, selain Letjen I Nyoman Cantiasa yang diangkat jadi Wakabin.
Asintel Panglima TNI dan juga Dansatintel BAIS TNI juga mengalami pergantian.
(Sumber: RMOL)
Presiden Joko Widodo melakukan perombakan di Badan Intelijen Negara (BIN).
— REPUBLIK MERDEKA | RMOL.ID (@rmol_id) November 11, 2023
Letjen (Purn) Teddy Lhaksamana sebagai Wakabin diganti oleh Letjen TNI I Nyoman Cantiasa yang sebelumnya menjabat Koorsahli KSAD.
Dari informasi yang diperoleh, pergantian pucuk pimpinan BIN karena… pic.twitter.com/L9PBTWZv1k