Tumben Kang Survey Yunarto ingatkan janji Kampanye Jokowi 2019, mau kasih sertifikat sekarang malah digusur

[PORTAL-ISLAM.ID] Di tengah situasi panas penggusuran warga Pulau Rempang, Batam, dengan dalih mereka tidak memiliki sertifikat.... Yunarto ingatkan Jokowi terkait janjinya pada Pilpres 2019 lalu yang akan menerbitkan sertifikat lahan kampung tua Batam.

"Pak @jokowi semoga gak lupa 2019 pernah janji ini... menteri2nya jg semoga bisa jawab sblm ngegas balik urusan ini...," kata Yunarto Wijaya di akun twitternya @yunartowijaya.
 
Sejak meletusnya perlawanan warga Pulau Rempang Batam yang tidak mau digusur paksa dari tanahnya untuk Proyek Strategis Nasional, berita lama janji Jokowi kini viral di media sosial.

Jokowi Janji Terbitkan Sertifikat Lahan Kampung Tua Batam

Sabtu 06 April 2019

BATAM -- Calon presiden (capres) nomor urut 01, Joko Widodo (Jokowi), berjanji akan merampungkan penerbitan sertifikat lahan atas masyarakat di Kampung Tua, Pulau Batam. Di hadapan puluhan ribu pendukung yang memadati kompleks Stadion Temenggung Abdul Jamal, Jokowi mengatakan akan merampungkan penerbitan sertifikat lahan Kampung Tua dalam tiga bulan ke depan.

"Pertama, mengenai sertifikasi pembuatan sertifikat untuk kampung Tua. Siapa yang setuju Kampung Tua disertifikasi? Akan kami lakukan maksimal tiga bulan, akan kami selesaikan," kata Jokowi, Sabtu (6/4/2019).

Dikutip dari Kantor Berita Antara, sebelumnya Pemerintah Kota Batam Kepulauan Riau memang sedang memperjuangkan 37 lokasi Kampung Tua yang tersebar di penjuru pulau utama agar dikeluarkan dari Hak Pengelolaan Lahan Pulau Batam milik Badan Pengusahaan Kawasan Batam.

Sebelumnya, Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional Sofyan Abdul Djalil mengatakan pemerintah membentuk Tim Kampung Tua Batam yang akan mengupayakan penerbitan sertifikat lahan di sana. Tim akan bekerja memastikan lokasi dan luasan kampung tua.

Pemerintah menegaskan, kampung tua adalah lahan perkampungan yang sudah ada sebelum BP Kawasan Batam berdiri mengelola pulau utama Batam. Selain itu, Jokowi juga menjanjikan akan membangun jembatan penghubung Batam dan Bintan di Kepulauan Riau. Jokowi berjanji mengirimkan tim dalam waktu dekat untuk merampungkan desain teknis rinci atau DED (Detail Engineering Design) pengerjaan jembatan Batam-Bintan.

"Ada permintaan jembatan dari Batam ke Bintan. Pekan depan akan saya kirim tim untuk cek secepat-cepatnya sehingga DED bisa dilakukan secepatnya. Siapa yang setuju jembatan Batam Bintan? Tunjuk jari," kata Jokowi.

(Sumber: Republika)
Baca juga :