Demikian panic, hingga banyak kepalsuan dipertontonkan. Di media disebutkan bahwa relawan Prabowo pindah ke GP. Diantaranya relawan di Sumbar.
Gambar yang di Sumbar dengan jumlah tidak lebih 30 orang yang disebut pindah adalah dengan simbol ganti kaos, dari yang semula gambar Prabowo-Sandi, pindah GP. Mungkin yang gak masuk akal soal asal relawan. Masak relawan Sumbar Prabowo pindah ke GP? Kalau di Sumbar misalnya ada yang pindah ya ke Anieslah 😁😁😁
Tak hanya membuat cerita relawan pindah dukungan, dua hari ini wara-wiri video Gibran dan kader berpakain merah, membawa stiker bergambar foto GP dan Jokowi dan ditempelkan di rumah -rumah warga. "Permisi ya Pak mau nempel stiker Pak Ganjar penerus Jokowi", kata orang2 yg menempel seperti yg terlihat di video. Belakangan dengan polosnya Gibran mengaku ia menempel atas suruhan DPP PDIP (bukan nuraninya dong).
Sekjennya pun setelah membuat ancaman keras ke Budiman Sudjatmiko pasca mendukung Prabowo, langsung membuat statement bahwa muncul gerakan "apapun partainya presidennya Ganjar"...gerakannya dimana munculnya ya? Saya mengamati kok gak kelihatan ya? Saya ini di daerah lho? Di Jabodetabek kata teman-teman gak dengar juga.
[Naniek S Deyang]