Jateng nih Bos! Tumpah Ruah Sambut Anies Baswedan di Salatiga, "Anies Presiden" Bergema

[PORTAL-ISLAM.ID]  SALATIGA - Calon Presiden dari Koalisi Perubahan, Anies Baswedan hadir mengikuti kegiatan Jalan Sehat yang digelar Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Salatiga. 

Jalan Lingkar Salatiga (JLS) yang dipakai untuk jalan sehat itu pun dibanjiri oleh massa.

Jalan sehat tersebut digelar di Pasar JB atau Pasar Minggu, Jalan Lingkar Selatan (JLS) Salatiga, Minggu (13/8/2023). Bahkan sebelum Anies datang, lokasi jalan sehat itu sudah dibanjiri massa.

Peserta yang datang juga menyemarakkan kegiatan itu dengan balon hingga bendera Anies Presiden.

Anies juga sempat memberikan pidato sebelum berjalan mengelilingi JLS itu. Dia mengatakan bahwa panitia sudah tepat menggunakan nama Jalan Sehat dan bukan Jalan Santai.

"Kita berkumpul bersama di sini untuk kegiatan jalan sehat ini namanya sudah betul Pak jangan pakai nama 'Jalan Santai', republik ini sedang tidak perlu santai, santai kita jalan sehat bukan jalan santai," kata Anies di hadapan massa, dilansir detikcom.

Dia mengatakan sempat bertemu beberapa pedagang sebelum tiba di lokasi. Di sana, dia mengaku sudah mendengar keluhan para pedagang dan menjanjikan perubahan.

"Karena itu lah kita bicara perubahan kita ingin ibu-ibu rumah tangga kita memiliki pasokan pangan yang harganya murah yang harganya stabil karena itu perlu perubahan dan kita ingin juga petani-petani kita, petani, peternak, nelayan, petani kebun. Mereka itu hidupnya susah kalau ketemu kita selalu cerita Pak pupuknya susah pakan ternak susah," paparnya.

"Ini dibereskan jadi petaninya bisa hidup enak, nyaman dengan punya tabungan, rumah tangga dapat kebutuhan pokok yang terjangkau, itulah cita-cita perubahan kita yang harus kita ikhtiarkan sama-sama," lanjutnya.

Menurutnya semangat perubahan akan bisa menular ke Jawa Tengah jika Salatiga bergerak.

"Kalau Salatiga bergerak insyaallah menular ke seluruh Jawa Tengah," tandasnya.

[VIDEO]
Baca juga :