Amal Biasa Yang Bernilai Istimewa disisi Allah

Karena keikhlasan, suatu amal yang menurut pandangan manusia biasa saja, ternyata disisi ALLAH sangat istimewa.

Ibnu Rajab Al-Hanbali menukil dalam kitabnya 'Dzailu Thabaqat Hanabilah', suatu ketika ada seseorang yang bermimpi bertemu Syaikh Abu Manshur Al-Khayyat setelah wafatnya. Kemudian beliau -Syaikh Abu Manshur- ditanya,

"Apa yang ALLAH lakukan padamu?"

"Dia Mengampuniku sebab aku mengajari anak-anak kecil baca Fatihah," jawab sang Syaikh.

(ذيل طبقات الحنابلة ١/٢٢٨)

-Abde R-

Baca juga :