[PORTAL-ISLAM.ID] Penyanyi legendaris asal Irlandia, Sinead O’Connor meninggal dunia dalam usia 56 tahun pada Rabu, 26 Juli 2023 waktu setempat. Tak dijelaskan di mana dan bagaimana ia meninggal. Kabar kematiannya diungkapkan keluarganya kepada stasiun televisi dan radio Irlandia, RTE.
“Dengan kesedihan besar kami mengumumkan wafanya Sinead kami yang tercinta. Keluarga dan teman-temannya bersedih dan meminta privasi di masa yang sangat sulit ini,” demikian pernyataan keluarga Sinead yang dikutip dari Irish Times, Kamis (27/7/2023).
Penyanyi asal Dublin itu telah merilis 10 album sepanjang kariernya. Namanya melejit di dunia musik internasional berkat lagunya, Nothing Compares 2 U. Lagu itu sempat menjadi lagu nomor 1 dunia pada 1990 versi Billboard Music Awards.
Sinead adalah musisi berpengaruh di Irlandia. Awal tahun ini, dia menerima penghargaan Classic Irish Album di RTE Choice Music Awards. Dia menerima penghargaan itu untuk album I Do Not Want What I Haven’t Got. Dia bahkan mendapatkan standing ovation saat mendedikasikan penghargaan itu untuk setiap anggota komunitas pengungsi di Irlandia.
“Kalian disambut di Irlandia. Saya sangat menyayangi kalian dan semoga kalian bahagia,” kata dia saat itu.
Sinead meninggalkan tiga orang anak. Putranya, Shane, ditemukan tewas bunuh diri tahun lalu. Kejadian ini sangat berpengaruh bagi mental Sinead.
Masuk Islam dan Ubah Nama
Pada 2018, Sinead menjadi mualaf dan mengubah namanya menjadi Shuhada Sadaqat. Ia dituntun oleh ulama Sunni, Syekh Umar Al-Qadri saat mengucapkan syahadat.
Sinead mengungkapkan menjadi mualaf merupakan kesimpulan alami dari perjalanan teolog cerdas di manapun.
"This is to announce that I am proud to have become a Muslim. This is the natural conclusion of any intelligent theologian's journey. All scripture study leads to Islam. Which makes all other scriptures redundant."
"Ini untuk mengumumkan bahwa saya bangga telah menjadi seorang Muslim. Ini adalah kesimpulan alami dari perjalanan teolog yang cerdas. Semua pelajaran kitab suci mengarah ke Islam. Yang membuat semua kitab suci lainnya menjadi mubazir," kata Sinead O’Connor setelah mengucap syahadat.
Allahummaghfirlaha warhamha wa'afiha wa'fuanha...
Semoga Allah merahmatinya, mengampuni dosa-dosanya, menjadikan kuburannya sebagai taman surga dan memberkatinya dengan al firdaus al alaa.
LAHAL FATIHAH...