"Dear siapapun yang jadi presiden tahun 2024, Pilihlah Menkes orang kesehatan, Lihatlah sekarang, Guru Besar nangis pun dituduh macam-macam"

[PORTAL-ISLAM.ID]  Seorang tenaga kesehatan akun @inisifani berharap Presiden 2024 mendatang memilih Menteri Kesehatan dengan latar belakang orang kesehatan, tidak seperti Menteri yang sekarang.

"Dear siapapun yang jadi presiden tahun 2024 

Pilihlah Menkes orang kesehatan. Gak harus dokter, tapi orang kesehatan. Setidaknya ada track record dunia kesehatan

Lihatlah sekarang, Guru Besar nangis pun dituduh macam2 

Kalau orang kesehatan pastilah ada sedikit empati 🙏🙏," ujar @inisifani di akun twitternya, Senin (10/7/2023).

***

Kejadian yang disinggung akun @inisifani adalah terkait penolakan RUU Kesehatan. Dimana para penolak RUU Kesehatan yang kebanyakan dari tenaga kesehatan dituduh macam-macam.

Seperti diketahui, Menteri Kesehatan saat ini adalah seorang Insinyur... Ir. Budi Gunadi Sadikin, CHFC, CLU.

Pengalaman dia sebelumnya banyakan di perusahaan-perusahaan.

Ia pernah menjabat sebagai Direktur Utama PT Inalum (Persero), lalu pada tahun 2019, ia diangkat menjadi Wakil Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) oleh Presiden Joko Widodo.

Pada 23 Desember 2020, ia dilantik oleh Presiden Joko Widodo menjadi Menteri Kesehatan menggantikan Prof. Dr. dr. Terawan Agus Putranto, Sp.Rad(K)

Menkes Budi Gunadi Sadikin juga pernah menjabat Executive VP Consumer Banking Bank Danamon (2004–2006), Direktur of Micro and Retail Banking Bank Mandiri (2006–2013), Direktur Utama PT Bank Mandiri Tbk (2013–2016).
Baca juga :