Anies-Susi 2024, Inikah Kejutan Yang Dimaksud?

[PORTAL-ISLAM.ID]  Momen pertemuan Anies dengan Bu Susi bikin heboh jagat media sosial.

Bakal Calon Presiden (Capres) dari Koalisi Indonesia Perubahan untuk Persatuan (KPP), Anies Baswedan mendadak bertemu Eks Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti. 

Pertemuan Anies dengan Susi menjadi kejutan sebab tidak ada agenda khusus dan hanya dimunculkan melalui sosial media milik @aniesbaswedan.

Pertemuan tersebut berlangsung pada sore hari kemarin. Melihat rekam jejak sosial medianya, Anies terkesan misterius sepanjang hari itu.

Pada pagi hari, sang mantan gubernur DKI tersebut tampak memajang foto tengah berada di dalam sebuah kereta jarak jauh.

"Teman2, selingan ya: Tebak nama kereta…?  Tebak kota tujuan…? Tebak bekal makanan…?, petunjuk: berangkatnya dari Jogja," tutur Anies.

Sontak kolom komentar menjadi ramai jawaban dari netizen. Mereka menebak kemana langkah safarinya hari ini.

Setelah itu, Anies lalu mengunggah foto bersama Susi. Foto terebut menjadi jawaban dari pertanyaan yang disampaikan pagi hari.

Sontak unggahan Anies bersama Bu Susi ini bikin heboh netizen dan banyak yang mengharapkan Anies-Susi bakal berpasangan di Pilpres 2024.

Inikah Kejutan Yang Dimaksud?

Soal bakal cawapres Anies memang sudah berbulan-bulan jadi perbincangan publik dan misteri yang hingga kini belum terungkap.

Sebelum bertemu Bu Susi, saat Anies di Jogja ditanya wartawan soal cawapres. Anies menjawab bahwa kalau diumumkan sekarang maka itu namanya bukan kejutan.

"Ya kalau diberitahu dulu nggak jadi kejutan lagi," kata Anies saat ditemui di acara HUT ke-72 SMPN 5 almameternya, di salah satu kafe di Jogja, Senin (24/7/2023), dilansir detikcom.

"Ya kalau diumumin sekarang nggak kejutan. Mudah-mudahan nanti kalau sudah waktunya pas," lanjutnya.

Kalau cawapresnya AHY, itu bukan kejutan. Karena sudah kerap AHY disebut-sebut calon kuat cawapres Anies.

Tapi kalau akhirnya Bu Susi jadi cawapres Anies, itu baru namanya kejutan.

Dan sepertinya Anies butuh cawapres kejutan, untuk mendongkrak elektabilitasnya yang menurut berbagai survei selalu paling bawah.
Baca juga :