Andai PKS Dukung Ganjar
Oleh: Sanusi EA (Pengurus serikat pekerja tingkat perusahaan di Kabupaten Bekasi)
PDIP akhirnya mengumumkan calon presiden yang akan diusung.
Sehari sebelum Idul Fitri 2023, Megawati Soekarnoputri mengumumkan nama Ganjar Pranowo, bukan Puan Maharani.
Pasca pengumuman ini, Gerindra makin intens melakukan komunikasi dengan partai lain yang bisa diajak bareng mengusung tokoh langganan pilpres Prabowo Subianto.
PKB, Golkar, PAN, masih gamang mau ikut capres yang mana. PPP sudah mengumumkan ikut PDIP mengusung Ganjar Pranowo.
Nasdem, Demokrat dan PKS sudah jelas mengusung nama Anies Baswedan.
Sesungguhnya politik di Indonesia sangat cair. Partai seperti PKS juga sangat mungkin berkoalisi dengan PDIP dan mengusung nama Ganjar Pranowo.
Apabila PKS mendukung Ganjar Pranowo, Apa yang Akan Terjadi?
Jika PKS mendukung Ganjar Pranowo, kemungkinan yang akan terjadi adalah tanggapan negatif dari masyarakat. Misalnya dari kalangan buruh atau pekerja, kemungkinan tanggapannya adalah:
KATANYA MENOLAK OMNIBUS LAW UU CIPTAKER?
"Loh, katanya PKS menolak Omnibus Law UU Ciptaker yang merugikan buruh? Jadi lips service aja nih? Kok ini malah mendukung petugas partai pengusung utama undang-undang itu?"
KATANYA MENDUKUNG KESEJAHTERAAN BURUH, TAPI?
"Loh, katanya PKS menolak kebijakan upah murah di PP 36/2021, Kok ini malah mendukung gubernur yang upah UMP provinsinya rendah?"
KATANYA MEMANUSIAKAN MANUSIA?
"Loh katanya PKS jiwa sosialnya tinggi, kok malah mendukung Ganjar yang bermasalah dengan warga Wadas yang menolak digusur?"
Alhamdulillah, terimakasih PKS dukungnya ke Anies Baswedan.
Pada tahun 2021 lalu, Kementerian Tenaga Kerja membuat surat edaran yang melarang perusahaan menaikan upah. Hal ini adalah implementasi dari Omnibus Law UU Nomor 11 tahun 2020 tentang Cipta Kerja dan PP 36 tahun 2021 tentang Pengupahan.
Banyak Gubernur di Indonesia yang menuruti surat edaran ini, tetapi tidak dengan Anies Baswedan, ia tetap berusaha mencari celah agar upah buruh tetap bisa menyesuaikan.
Semoga..
PKS Menang
Anies Presiden
Buruh Sejahtera
Selamat Hari Buruh Internasional
Hidup Buruh ✊
(1 Mei 2023)
*Sumber: Link