Meluruskan klaim PAZ= ghibah?
Oleh: Dr Muhammad Arifin Badri
Ya, kalaupun ghibah maka itu ghibah yang wajib agar agama Allah tidak dieksploitasi oknum oknum tak bertanggung jawab demi mendapatkan materi.
Dan agar ummat tidak tersesatkan oleh klaim-klaim ceroboh apalagi yang dibalut dengan pakaian surban dan sebagian oknum yang dianggap ahli agama padahal minim ilmu atau sekedar husnuzzon dengan sebagian pengalaman pribadi yang tentu bukan dalil pembenaran untuk seluruh kasus dan trik pengobatan yang paz (pengobatan awal zaman).
Para paz pazan, bila anda benar benar telah BERLEPAS DIRI DARI EKSPLOITASI AYAT ATAU HADITS sebagai media bakulan pijet atau terapi anda, maka saya juga akan diam.
Bila besok ada tukang jamu atau urut atau lainnya yang menggunakan ayat atau hadits untuk pemasarannya, insyaAllah ana akan bangkit untuk meluruskan eksploitasi ayat dan hadits.
So, tidak usah baper merasa terzholimi.
Urusan metode anda atau lainnya bagus atau tidak manjur bukan urusan ana, namun urusan masing masing.
Bertaubatlah kawan!