Fahri Hamzah ungkap kenapa Indonesia kaya SDA tapi rakyatnya tetap miskin, Akun Papua sependapat dengan Fahri

[PORTAL-ISLAM.ID] Waketum Partai Gelora mengungkap lingkaran setan politik itu terjadi karena biaya politik yang sangat tinggi.  

Ini yang menyebabkan Indonesia yang kaya dengan SDA (Sumber Daya Alam) tapi rakyatnya tetap miskin. Karena pejabatnya sudah "dibeli" saat pemilihan.

Mantan Wakil Ketua DPR RI ini mengatakan biaya politik paling tinggi itu di daerah-daerah yang memiliki tambang.

Pernyataan Fahri Hamzah ini dibenarkan oleh akun twitter Papua @jayapuraupdate.

"Sangat paham dan membenarkan sekali apa yg dikatakan beliau ini @Fahrihamzah, apalagi kalo pilkada di daerah pegunungan papua.. semua pengurus2 pusat partai apapun mata menyala klo ada dari papua yg mau urus rekom (rekomendasi calon) ato B1 KWK itu..🤣," cuit akun @jayapuraupdate yang membagikan video Fahri Hamzah.

"Dan gara2 "beli" perahu ini yg bikin bupati terpilih selamanya akan tersandera oleh sponsor2 nya yg biasanya para pengusaha... 1 tahun apbd 40-60 % untuk belanja rutin.. sisanya untuk bikin belanja proyek balas budi..," ujar akun @jayapuraupdate.

[VIDEO]
Baca juga :