[PORTAL-ISLAM.ID] Wakil Sekretaris Jenderal (Wasekjend) DPP Partai Demokrat, Jansen Sitindaon marah dengan ulah mereka yang tidak mau taat konstitusi dengan cari-cari berbagai alasan untuk menunda Pemilu.
Alasan terbaru penundaan pemilu dan memperanjang jabatan Presiden karena hasil survey tingkat kepuasan terhadap Presiden Jokowi sangat tinggi.
"Sakit menurut saya politisi yang meminta pemilu ditunda, apalagi pakai alasan kepuasan publik," sentil Jansen Sitindaon di acara live dialog CNN TV, Senin (12/12/2022).
"Ini kan soal alasan yang berulang saja, yang lalu LBP pakai alasan Big Data, Bahlil pakai alasan investasi, Pak Zulhas dan Pak Airlangga pakai alasan permintaan publik, ada juga sebelumnya pakai alasan Perang Ukraina. Ini alasan aneh-aneh. Tatanan demokrasi kita hancur! Jadi ngomong jangan sembarangan, seperti kita tidak punya Konstitusi saja!" sengit Jansen.
Simak selengkapnya video:
Ini baru tjadas punya. “Masa mau nunda2 pemilu karena alasan kepuasan publik. Ini cari2 alasannya aja,” kata @jansen_jsp mantap lae! pic.twitter.com/QEKI7Zp3t4
— #RepublikDagelan (@panca66) December 12, 2022