Bjorka, Hacker Beneran atau Pengalihan Isu?

Bjorka, Hacker Beneran atau Pengalihan Isu?

Oleh: Suroyo Abi Fadhl

Sekedar pencerahan biar kita gak gampang termakan hoax atau adu domba media...

Apakah BJORKA benar benar meretas situs situs pemerintah..?

Jadi begini...

Mencermati data-data yang disebar oleh Bjorka... Saya jadi teringat tentang Wikileaks...

Ya..
Semua data yang dimunculkan Bjorka adalah data-data lama yang memang sudah bocor dari beberapa tahun yang lalu...
Lalu..
Darimana Bjorka mendapat semu data itu...?

Berdasarkan yang saya pahami dan lihat dari alurnya...

Bjorka ini hanya USER.. And BUYER...

Tanpa menafi'kan bahwa mungkin dia juga memang hacker..
Namun semua data yang dia sebar adalah data yang ia beli dari "Orang dalam" Yg menjual data-data yg memang bernilai jual di forum Dark Net.

Jadi..

Ketika banyak yg request di akun Bjorka... Utk membuka data-data penting terbaru.. Seperti kasus Sambo.. Atau data Pemilu 2019..milik ka pe u.. Tentu tdk direspon olehnya..

Kenapa..?
Karena memang dia tdk memiliki atau belum mendapatkannya...

So..?

Sebenarnya...
Utk mencari data-data sensitif.. Kita gak perlu harus jadi hacker handal.. Cukup mengerti sedikit teknik hack.. Dan masuk ke forum-forum dark net.. Dan siapkan dana bitcoin yg cukup. Maka kita akan dgn mudah membeli data-data penting disana..

Jadi..

Spt tulisan saya sebelumnya...

Bahwa kebocoran data sebuah sistem lebih banyak terjadi oleh orang "dalam" Yg memang memahami sistem operasi dan keamanan di situs yg dikelola..

Hanya sedikit hacker handal yg benar-benar bisa meretas situs-situs penting sebuah negara, itupun gak mudah dan biasanya ada motif kuat utk melakukannya...

Jadi kesimpulannya...

Bisa jadi spt rumor yg beredar.. Bahwa BJORKA dimunculkan sebagai pengalihan issue sensitif..

Atau
Bisa juga memang 'kebetulan' kemunculan Bjorka ini bertepatan dgn moment krusial yg sedang terjadi...

Jadi..

Bagi saya pribadi gak penting apa yg Bjorka munculkan..

Lebih penting memberi edukasi dan pencerahan agar ummat semakin cerdas dan tdk mudah termakan adu domba atau terbawa alur permainan orang orang yg memang sengaja membuat keruh keadaan...

Demikian..

Semoga bermanfaat...

(*)

Baca juga :