[PORTAL-ISLAM.ID] Event Formula E pada 4 Juni 2022 bakal terlaksana di Ancol, Jakarta Utara. Persiapan pelaksanaan ajang Formula E terus dilakukan. Siang ini mobil balap dan perlengkapan tim Formula E tiba di Jakarta.
“Ahad siang (22/5) tepat pukul 11 siang mobil balap Formula E Jakarta berdatangan ke Jakarta,” tulis seorang Youtuber Aksanation yang dikutip KBA News di Jakarta, Minggu, 22 Mei 2022.
Aksanation membagikan video tibanya mobil balap listrik di Jakarta yang diangkut oleh truk.
Menurut Aksanation mobil balap Formula E itu tiba pukul 11.00 WIB dari Bandara Soekarno Hatta, Tangerang. Kemudian mobil balap Formula E langsung dibawa ke Jakarta International Stadium (JIS), Papanggo, Jakarta Utara.
“Ini mobilnya tiba di Bandara Soekarno Hatta sekarang dibawa ke Jakarta International Stadium untuk diperkirakan sebelum nanti adu balap,” ujarnya.
Menurut Aksanation, rencananya hari ini bakal ada 15 mobil yang sampai di Jakarta. Mobil balap tersebut, masih utuh dalam box kuning yang dikirim melalui jasa ekspedisi DHL.
“Kita enggak deket dulu ya. Nanti saja kalau udah dibongkar, takutnya ini kan masih ada custom dan sebagainya gitu. Lagian juga mobilnya belum kelihatan masih di dalam box masih nunggu tiga mobil lagi,” tuturnya.
Askanation belum mengetahui isi di dalam box besar kuning tersebut.
“Bakal ada mobil 15 mobil balap. Jadi enggak semuanya, jadi bertahap di total hari ini bakal ada 15 mobil ini satu mobil bawa satu apa dua. Kita enggak tahu karena belum dibongkar,” tambahnya.
Managing Director Formula E Jakarta Gunung Kartiko mengatakan ada tiga buah kargo internasional yang membawa alat perlengkapan dan mobil balap Formula E hari ini.
“Boeing 747-800 (2 buah), dan 747-400 (1 buah), total tiga chartered flight,” kata Gunung kepada wartawan dihubungi, Minggu, 22 Mei 2022.
Menurutnya dari tiga kargo tersebut, ada 45 truk yang mengangkut perlengkapan dan mobil balap Formula E. Nantinya, kata Gunung, akan ada total 11 tim dengan masing-masing tim membawa dua buah mobil sehingga total ada 22 mobil balap.
“Total 11 tim masing-masing dua mobil, jadi total 22 mobil,” ujarnya.
Dari pantauan, logistik-logistik tersebut langsung dipindahkan dari truk kontainer ke dalam gudang menggunakan mobil forklift.
Sebelumnya, Vice President Infrastructure and General Affairs OC Jakarta Eprix 2022 Irawan Sucahyono mengatakan untuk mobil-mobil tim Formula E akan tiba di Jakarta antara 22-23 Mei 2022 dari Kota Berlin di Jerman tempat penyelenggaraan Formula E.
“Mobil datang perkiraan tanggal 23 ya, 22 atau 23 Mei mulai diterbangkan pakai pesawat dari Berlin karena terakhir event-nya tanggal 15 lalu di Berlin. Di Berlin kan dua kali ya, 15 dan 16 Mei,” kata Irwan saat ditemui di konferensi Pers di Ancol, Jakarta Utara, Kamis, 19 Mei 2022.
Selain itu akan ada seratus marshal yang ditugaskan dalam ajang Formula E Jakarta yang disiapkan oleh Ikatan Motor Indonesia (IMI). Nantinya marshal ini akan membantu jalannya ajang balap mobil listrik internasional pertama di Tanah Air.
“Marshal ada 400 dan petugas keamanan ada 400,” imbuhnya. (kba)