Hebat Gibran... Rakyatnya Tambah Miskin, Dirinya Tambah Kaya

Setahun Menjabat Wali Kota Solo, Harta Gibran Naik Rp 4 Miliar

SOLO - Bulan ini tepat satu tahun Gibran Rakabuming Raka menjabat sebagai Wali Kota, orang nomor satu di Solo.

Setahun menjabat Wali Kota Solo, harta kekayaan Gibran disebut meningkat.

Hal ini membuat dirinya menempati urutan teratas dalam daftar kepala daerah terkaya di Jawa Tengah berdasarkan Laporan Harta Kekayaan Pejabat Negara (LHKPN) Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) per tanggal 5 Februari 2022.

Dalam LHKPN 2022 tersebut total kekayaan Gibran mencapai dari Rp 25 miliar, atau tepatnya Rp 25.292.783.659.

Sebelum dilantik sebagai Wali Kota Solo pada Februari 2021, harta Gibran diketahui bernilai Rp 21.152.810.130.

Mengalami peningkatan Rp 4 Miliar.

NAMUN.... DI SISI LAIN...

Setahun Dipimpin Gibran, Angka Kemiskinan di Solo Naik

Angka kemiskinan di Kota Solo meningkat selama satu tahun kepemimpinan Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka. Angka kemiskinan tercatat sebesar 9,4 persen atau meningkat 0,37 persen di 2021. Dengan jumlah penduduk miskin saat ini 48.790 jiwa.

Data angka kemiskinan itu diungkap Gibran saat Rapat Paripurna Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPJ) Wali Kota Tahun Anggaran 2021 di Gedung Paripurna DPRD Kota Solo.

“Ini menjadi catatan kami. PR kami menurunkan angka kemiskinan itu. Tidak perlu takut dan panik, kan indikator kenaikan perekonomian mulai naik, dari minus 1,74 persen jadi 4,01 persen, sehingga peningkatannya sebesar 5,75 persen,” kata Gibran.

Menurut dia, kenaikan angka kemiskinan ini terjadi hampir merata di seluruh wilayah akibat pandemi Covid-19. Untuk itu, dia meminta warga tidak khawatir, mengingat tren pertumbuhan ekonomi yang meningkat. Dia bahkan optimistis pertumbuhan ekonomi akan meningkat drastis pada akhir tahun nanti.

*Sumber:

Baca juga :