Tuntut Papua Merdeka, Massa Demo Bentrok

[PORTAL-ISLAM.ID]  Aksi unjuk rasa menuntut kemerdekaan Papua di Denpasar, Bali, Rabu (1/12/2021) berakhir bentrok.

Bentrokan terjadi setelah massa Aliansi Mahasiswa Papua (AMP) dan Front Rakyat Indonesia untuk West Papua (FRIWP) yang menunjuk kemerdekaan Papua berhadapan dengan puluhan massa Patriot Garuda Nusantara (PGN) Bali dan Ksatria Keris Bali.

Dilansir dari JPNN.com, rencana AMP dan FRIWP menggelar akdi di depan Kantor Konsulat Jenderal Amerika Serikat (Konjen AS).

Aksi demo itu diawali dengan berkumpulnya massa AMP dan FRIWP di sekitar Lapangan Bajra Sandhi Renon sekitar pukul 07.00 WITA. Berubah dari rencana awal pukul 10.00 WITA.

Sementara itu, Ormas PGN dan Ksatria Keris Bali juga menurunkan puluhan massanya untuk mengadang massa AMP Bali.

Selanjutnya, sekitar pukul 08.00 WITA, massa AMP Bali dan FRIWP mulai bergerak menuju Konjen AS, tetapi diadang massa PGN Bali dan Keris Bali.

Ketika berhadap-hadapan, antarkelompok massa itu terlibat cekcok hingga aksi saling dorong yang memicu terjadinya bentrok fisik di antara mereka.

[VIDEO]
Baca juga :