Hendropriyono Jadi Saksi Nikah Abu Janda, SBK: Jelas Kakak Pembinanya

[PORTAL-ISLAM.ID] Mantan Kepala BIN AM Hendropriyono menjadi saksi nikah Permadi Arya alias Abu Janda menunjukkan kejelasan kakak pembinanya selama ini sehingga bisa lepas dari jerat hukum.

Demikian dikatakan pengamat politik Mustari atau biasa dipanggil Si Bangsat Kalem (SBK) dalam pernyataan kepada www.suaranasional.com, Selasa (9/10/2021).

Menurut SBK, Hendropriyono menjadi saksi pernikahan Abu Janda mengindikasi narasi pria bernama Permadi Arya di medsos bagian dari operasi intelijen. “Kelihatannya Abu Janda sengaja ditugaskan untuk membuat gaduh di media sosial,” ungkapnya.

Kata SBK, keberadaan Abu Janda dan gerombolannya tidak akan tersentuh hukum karena di belakangnya ada orang kuat. “Kita tahu Eko Kuntadhi sudah dilaporkan Roy Suryo juga tidak ada tindak lanjutnya,” papar SBK.

SBK mengatakan, publik menilai gerombolan Abu Janda telah merusak demokrasi. “Kekuasaan berakhir, keberadaan buzzer harus diakhiri,” jelas SBK.

Permadi Arya alias Abu Janda. Permadi Arya resmi menikah dengan Wynona Riesa pada Senin (8/11/2021).

Momen pernikahannya ia unggah di akun Instagram miliknya pada Selasa (9/11/2021).

“SAH! mumpung ni anak bule masih rabun matanya.. kudu buru2 disahin sbelom dia sadar,” tulisnya.

Hadir sebagai saksi mantan Kepala BIN AM Hendropriyono dan Wakil Ketua DPR Sufmi Dasco Ahmad. Abu Janda dan Wynona menikah secara Islam dengan menggunakan pakaian adat Jawa.

“Terima kasih bapak jendral TNI (purnawirawan) @amhendropriyono telah berkenan jadi saksi nikah kami 🤗 Terima kasih bapak Wakil Ketua DPR RI @sufmi_dasco telah hadir di hari bahagia kami 🙏 Terima kasih doanya pak menag @gusyaqut,” kata Abu Janda.

(Sumber: SN)
Baca juga :