[PORTAL-ISLAM.ID] KABUL - Duta Besar Turki untuk Kabul dan penjabat Menteri Luar Negeri Afghanistan mengadakan pembicaraan pada Rabu (22/9/2021) tentang bantuan kemanusiaan, kesehatan, pengungsi Afghanistan dan pelajar.
Juru bicara Taliban Zabihullah Mujahid mengatakan Menlu Emarat Islam Afghanistan Amir Khan Muttaqi meminta Dubes Turki Cihad Erginay untuk menyelesaikan proyek-proyek Ankara di Afghanistan, menekankan keinginan untuk mempertahankan hubungan dan kerja sama.
"Pejabat Menteri Luar Negeri Emirat Islam Afghanistan, Maulvi Amir Khan Muttaqi bertemu dengan Duta Besar Turki, Mr Cihad Erginay. Dalam pertemuan tersebut, hubungan bilateral, bantuan kemanusiaan dan kesehatan, pengungsi dan pelajar Afghanistan, dan isu-isu terkait lainnya dibahas," kata Zabihullah Mujahid dalam twitnya.
"Menteri Luar Negeri Afghanistan mengirim pesan kepada pemerintah Turki untuk menyelesaikan sisa-sisa proyek di Afghanistan dan menekankan pada kelanjutan hubungan dan kerja sama antara kedua belah pihak," lanjut twit Zabihullah Mujahid.
Sementara itu, Dubes Turki Cihad Erginay dalam twitnya juga memposting pertemuan tersebut.
"Melakukan pertemuan perkenalan dengan Pejabat Menteri Luar Negeri Muttaqi. Kami meyakinkan akan dukungan berkelanjutan Turki kepada rakyat Afghanistan dan komitmen kami untuk membangun ikatan/hubungan bersejarah kita. Juga bertukar pandangan tentang topik-topik seperti pendidikan, kesehatan dan pembangunan. Saya berterima kasih atas keramahannya yang hangat," kata Cihad Erginay.
۱/۲ـ د ا.ا.ا بهرنیو چارو سرپرست وزیر محترم مولوي امیرخان متقي نن د ترکيې له سفیر ښاغلي جيهاد ارګين آی سره ناسته وکړه.
— Zabihullah (..ذبـــــیح الله م ) (@Zabehulah_M33) September 22, 2021
په دغه لیدنه کې په دوه اړخيزو اړيکو، بشري او صحي مرستو، افغان مهاجرينو او محصلينو او یولړ نورو اړونده موضوعاتو باندي خبرې وسوې. pic.twitter.com/8JAg4N9tIT
Had an introductory meeting with Acting FM Muttaqi. Assured of Turkey's continued support to the Afghan people and commitment to build upon our historic ties/relations. Also exchanged views on topics such as education, health and development. I thank him for his warm hospitality. pic.twitter.com/ek8paiWP0G
— Cihad Erginay (@cerginay) September 23, 2021