Bukan "Het Grachtenpand" Amsterdam!
Mas Bro Anies Baswedan, jenengan nyulap Kampung Kumuh Aquarium tempat masyarakat yang dianggap perlu disingkirkan, menjadi mirip "het grachtenpand" Amsterdam maksudnya apa?
Mas Bro, "het grachtenpand" adalah rumah susun di pinggir-pinggir kanal dan sungai di Amsterdam itu tuh perumahan elit dan mahal. Lah klo Warga Kampung Aquarium Jakarta mah dari dulu mereka adalah warga yang miskin secara struktural.
Lah kok jenengan buat rumah susun di pinggir sungai yang sama cool-nya mirip Amstersdam atau Hamburg atau Kota-Kota Kaya di Skandinavia buat warga tergusur, tujuannya apa Mas Bro?
Ini kah yang artinya memberi contoh teladan pada kita semua dan anak-anak kita, bahwa Pemimpin itu HARUS Hadir untuk membuat maju Wilayahnya yang dipimpinnya dan Bahagia Warganya?!
Jika gitu lanjutkan terus yah Mas Bro kerja-kerja Cool yang memberi inspirasi dan optimisme ini. Sehat Selalu yah Mas Bro...
*dari Tepian Lembah Sungai RheinRuhr
(By Ferizal Ramli)