[PORTAL-ISLAM.ID] Pemerintah Sydney berencana akan menambah jumlah bantuan tunai bagi warga yang terdampak kebijakan lockdown Covid-19.
Diketahui Sydney memutuskan untuk memperpanjang lockdown hingga 28 Agustus 2021 mendatang setelah ditemukan 239 kasus infeksi baru yang merupakan angka rekor harian, yang sekarang berjumlah total 2.810 kasus.
Warga Sydney yang kehilangan waktu kerja di atas 20 jam akan menerima total bantuan tunai sekitar Rp8 juta per minggu.
Sementara, warga Sydney yang kehilangan waktu kerja di bawah 20 jam total akan mendapatkan bantuan tunai Rp4,8 juta per minggu.
Kota berpenduduk lima juta orang itu memasuki minggu kelima dari lockdown yang telah diperpanjang hingga akhir Agustus mendatang.
Selengkapnya simak video: