[2020] Ganjar Tawarkan Bantuan ke DKI soal Banjir: Belum Ditanggapi
Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo menyebut pihaknya telah menawarkan bantuan kepada Pemerintah Provinsi DKI Jakarta terkait penanganan bencana banjir yang melanda sejumlah wilayah Jakarta sejak 1 Januari kemarin.
"Iya (menawarkan bantuan)," kata Ganjar kepada CNNIndonesia.com saat dihubungi melalui pesan singkat, Kamis (2/1/2020) malam.
Meski begitu Ganjar tak merinci bantuan apa saja yang ditawarkan pihaknya untuk membantu warga Jakarta yang saat ini tengah mengalami musibah. Dia juga tidak merinci soal berapa personel yang bakal disiapkan oleh Pemprov Jawa Tengah untuk membantu penanggulangan banjir 'tahun baru' di Ibukota negara ini.
Rincian itu belum bisa disampaikan karena belum adanya tanggapan dari pihak Pemprov DKI atas tawaran bantuan yang diberikan oleh pihaknya itu.
"Kan belum (ada tanggapan)," kata Ganjar.
https://www.cnnindonesia.com/nasional/20200102211359-20-462009/ganjar-tawarkan-bantuan-ke-dki-soal-banjir-belum-ditanggapi
[2021] Penampakan Banjir Semarang, Sabtu 6 Februari 2021: Jalan Pantura Lumpuh, Bandara Tergenang
Kota Semarang dikepung banjir besar. Ibu Kota Provinsi Jawa Tengah tempat Gubernur Ganjar Pranowo berkantor itu diterjang banjir sejak Jumat (5/2/2021) kemarin.
Akibatnya ribuan rumah terendam, bandara ditutup, stasiun kereta api lumpuh, jalur pantura juga lumpuh. Ketinggian air bahkan ada yang sampai ke leher orang dewasa.
Klo Jumawa hati hati nanti di Ganjar sama tuhan dg bencana loh klo kejadian gmna..
— Aliyyunfikrunfakiir (@AliFikr44679189) February 6, 2021
Pak Anies ga balik nawarin bantuan ya? 🤣
— Hanif Rais (@HanifRais7) February 6, 2021