[PORTAL-ISLAM.ID] Prajurit Tentara Nasional Indonesia (TNI) berbondong-bondong menurunkan dan merobek baliho bergambar Imam Besar Front Pembela Islam atau FPI, Habib Rizieq yang terpasang di beberapa wilayah Ibu Kota Jakarta.
Panglima Komando Daerah Militer (Kodam) Jaya/Jayakarta, Mayjen TNI Dudung Abdurachman mengaku telah memerintahkan jajarannya untuk mencopot spanduk dan baliho pemimpin Front Pembela Islam (FPI) Habib Rizieq Shihab.
"Ada berbaju loreng menurunkan baliho Habib Rizieq, itu perintah saya," kata Dudung menjawab pertanyaan wartawan seusai apel pasukan di Monas, Jakarta Pusat, Jumat (20/11/2020).
Setelah sebelumnya dilakukan di malam hari, kemarin Jumat prajurit TNI secara terang-terangan mencopoti dan merobek baliho HRS.
Bahkan TNI membawa panser saat beraksi menurunkan baliho HRS.
Bawa Panser Prajurit TNI Copot Spanduk Habib Rizieq
Aksi TNI copoti baliho HRS ini disindir netizen dengan meme.
Salah satu meme yang viral di sosial media menunjukan OPM (Organisasi Papua Merdeka) ngakak melihat aksi TNI tugasnya nyopoti baliho.
"UDAH PUNYA PERALATAN TEMPUR CANGGIH, LATIHAN LUAR BIASA, AMSA SIH TUGAS TNI ALIH FUNGSI JADI TUKANG TURUNIN BALIHO? OPM PUN NGAKAK π"
Demikian isi caption dalam meme yang beredar.
Ada juga meme yang menyebut OPM sudah berubah jadi 'Organisasi Petamburan Merdeka'.
"Anggaran gede2 buat pengadaan alutsista malah ujung2 beberapa alutsistanya dipake buat nurunin baliho doang. Coba tau gitu anggarnnya mending buat Kemenkes aja, perkuat fasilitas kesehatan di daerah2.....," komen netizen @iwahyudis.
Eng...ing...eeeng.. pic.twitter.com/6qYBfMC4zs
— Arfuun82 (@arfuun82) November 20, 2020
Organisasi PETAMBURAN Merdeka π€ͺ✌️ pic.twitter.com/Hg3zm7BxhP
— Jim Gordonπ (@detektive88) November 20, 2020
Anggaran gede2 buat pengadaan alutsista malah ujung2 beberapa alutsistanya dipake buat nurunin baliho doang.
— iwahyudis (@iwahyudis) November 20, 2020
Coba tau gitu mending buat Kemenkes aja, perkuat fasilitas kesehatan di daerah2.....πͺπ₯΄
— Irfanyah (@Irfanyah4) November 20, 2020