Akses menuju Bandara Soetta tertutup untuk saat ini. Kendaraan tidak bisa masuk ke dalam area bandara. Meski begitu, hal tersebut tidak membuat pendukung Habib Rizieq Syihab urung untuk menjemput.
Dalam video yang viral, terlihat massa yang didominasi berpakaian putih itu berjalan kaki menuju Bandara Soetta. Mereka melantunkan selawat selama perjalanan.
Juru bicara FPI, Munarman, mengkonfirmasi hal itu. Ia mengatakan, massa berjalan kaki karena akses tol tertutup.
"(Jalan kaki) mulai dari gerbang tol terakhir," kata Munarman, Selasa (10/11), dikutip dari kumparan.
Sebelum berjalan kaki, massa yang berkumpul sejak dini hari itu juga menggelar salat Tahajud dan Subuh berjemaah. Ibadah itu mereka lakukan di tanah lapang pinggir jalan.
Habib Rizieq saat ini dalam penerbangan dari Arab Saudi menuju Indonesia. Ia dijadwalkan tiba di Bandara Soetta pada hari ini Selasa, 10 November 2020, pukul 09.00 WIB.
[Video]
#WelcomeBackIBHRS #AhlanWaSahlanIBHRS
— Mas Piyu Ori :) (@MaspiyuO) November 10, 2020
Habib Rizieq Shihab pic.twitter.com/hpLCRSSQEG
اَللّهُ اَكْبَرُ#WellcomebackIBHRS pic.twitter.com/p3ujyJAVEG
— #Uyok (@U_y_o_k) November 10, 2020
Umat bergerak menuju terminal 3. #WelcombackIBHRS pic.twitter.com/1vmFcKBoWo
— Front Pembela Islam (@DPPFPI_ID) November 9, 2020