RI Mulai Cari Alien dan Kehidupan Di Luar Bumi, Anggarannya Rp 340 M, Netizen: Mencari Harun Masiku saja masih sulit

Hari ini, Selasa (27/10/2020), beredar berita dari media-media...

RI Mulai Cari Kehidupan di Luar Bumi, Anggarannya Rp 340 M
https://news.detik.com/berita/d-5230314/ri-mulai-cari-kehidupan-di-luar-bumi-anggarannya-rp-340-m

RI Mulai Cari Alien dan Tempat Layak Huni di Luar Bumi 2021
https://www.cnnindonesia.com/teknologi/20201026151554-199-562854/ri-mulai-cari-alien-dan-tempat-layak-huni-di-luar-bumi-2021

Lembaga Antariksa dan Penerbangan Nasional (LAPAN) telah membangun fasilitas Observatorium Nasional di NTT untuk mencari kehidupan di luar bumi. Dana untuk program ini bersumber dari APBN.

Soal anggaran, Peneliti Pusat Sains Antariksa LAPAN Rhorom Priyatikanto mengatakan, untuk teleskop 50 cm, harganya kira-kira mencapai Rp 1 miliar. Program ini sendiri mendapat anggaran sekitar Rp 340 miliar.

"Kurang-lebih sekitar Rp 340 M yang bersumber dari APBN," kata Rhorom saat dihubungi, Selasa (27/10/2020).

Rhorom mengatakan, Indonesia akan memulai untuk mencari kehidupan lain atau alien dan tempat layak huni selain Bumi.

"Langkah awal dalam pencarian kehidupan lain di luar Bumi adalah mencari planet dengan kondisi yang dinilai layak huni," kata Rhorom.

Mencari Harun Masiku Saja Masih Sulit

Upaya RI menemukan alien dan kehidupan di luar bumi diledek netizen dengan memandingkan pencarian terhadap politikus PDIP Harun Masiku yang hingga saat ini masih tak ketahuan keberadaannya. Padahal lebih dekat dan nyata dibanding alien.

"Mencari Harun Masiku saja masih sulit," ujar @sandalista1789 di twitter menanggapi berita ini.
Baca juga :