Kenapa Kyai Ma'ruf Amin Yang Disuruh Ngomong K-POP?
Siapa yang setting sehingga harus beliau yang bicara K-Pop Korea? Kenapa mereka tidak menjaga nama baik dan kharisma beliau?
Sungguh sedih rasanya seorang ulama digiring ke hal-hal begini. 😭😭
Saya yakin beliau pasti tidak tahu apa itu K-Pop Korea. Pastilah beliau tidak pernah menontonnya.
Seandainya apresiasi KH. Ma'ruf Amin dilakukan bukan terhadap K-Pop Korea, tetapi kepada salah satu seni musik dari kebudayaan Indonesia, itu mungkin masuk akal dan logis. Akan dapat dipahami sebagai bagian dari upaya memperkenalkan budaya nusantara ke luar negeri sekaligus agar generasi Indonesia mencintai kebudayaannya sendiri.
Tapi ini KH. Ma'ruf Amin disuruh ngomong soal K-Pop Korea. Bukan saja itu tidak sejalan dengan pemahaman fiqh Islam yang dipelajari di pesantren perihal status "alat lahwen", tapi juga K-Pop Korea itu hanya menunjukkan kita yang semakin terjajah dalam aspek budaya.
Untuk apa generasi muda kita didukung menggandrungi produk-produk Kebudayaan dari luar yang bukan saja tidak cocok dg nilai-nilai ketimuran kita, tapi juga secara substansial sama sekali tdk memberi manfaat untuk negara dan generasi muda kita dalam aspek apapun.
Apakah mungkin dg generasi muda kita menggandrungi K-Pop Korea lalu akan banyak wisatawan Korea yang mengungsi Indonesia? Itu pemikiran yang sangat aneh.
Kita akan sangat memahami jika KH Ma'ruf Amin diminta atau disetting untuk berbicara tentang isu-isu keagamaan di Indonesia dalam kapasitas beliau sebagai Wakil Presiden kita bersama rakyat Indonesia.
Tapi ini soal K-Pop Korea. Sama sekali tidak ada kaitannya dg kemaslahatan bangsa. Malahan justru dapat merusak generasi muda kita.
Apakah kita mau generasi muda kita menjadi penggila K-Pop Korea? Aduh mak. Ini betul-betul membingungkan. K-Pop Korea itu bukan budaya kita.
Generasi muda harus kita dididik untuk menjadi pelanjut estafet kepemimpinan bangsa. Mereka tidak akan menjadi generasi terbaik dg menjadi fans bintang-bintang K-Pop Korea itu.
(By Teuku Zulkhairi)