Fahri Hamzah: Wajah Islam Hilang dari PDIP


[PORTAL-ISLAM.ID]  Mantan Wakil Ketua DPR RI Fahri Hamzah menyebut sejak meninggalnya suami Megawati Soekarnoputri, (alm) Taufik Kiemas, wajah keislaman hilang dari PDIP.

Hal itu disampaikan Fahri dalam diskusi yang terjadi tahaun 2018 silam.

"Wajah Islam ini yang sekarang hilang dari PDIP, mohon maaf saja. Karena itu kemudian ada keinginan Pancasila mau direduksi keislamannya seolah-olah sila pertamananya bukan ketuhanan, seolah-olah sila ketuhanan itu sila terakhir," ujar Fahri.

"Kalau dulu.. jaman Ibu Mega masih ada Pak Taufiq Kiemas, bau-bau Islam Sumateranya masih kuat," kata dia.

Fahri menyampaikan di zaman pemerintahan sekarang saja ada konflik idiologi.

"Di zaman Pak SBY kita enggak pernah ketemu yang beginian (konflik idiologi), sebab kita singgung tentang demokrasi, dia (SBY) langsung sensitif. Makanya dia bikin Partai Demokrat dan bertahan 10 tahun di pemerintahan. Kita gak pernah ada konflik idiologi seperti ini. Teman-teman HTI aman-aman saja zaman SBY," ucap dia.

Selengkapnya Video...

Baca juga :