[PORTAL-ISLAM.ID] KPU Daerah Kabupaten Simalungun, Sumatera Utara, melalui rapat pleno komisioner, Rabu (23/9/2020) petang, menetapkan empat pasangan calon (paslon) pada Pilkada serentak 9 Desember 2020.
Empat paslon Pilkada Simalungun terdiri dari tiga paslon koalisi parpol, dan satu paslon independen.
Paslon independen adalah Irjen Pol (Purn) Maruli Wagner Damanik - Abidinsyah Saragih menyertakan dukungan sebanyak 50.944 yang sudah lolos verifikasi faktual.
Sementara tiga paslon dari koalisi parpol:
- H Anton Achmad Saragih - Rospita Sitorus diusung PAN, PDIP dan Partai Nasdem
- Radiapoh Hasiholan Sinaga - Zonny Waldi (Partai Golkar, Partai Berkarya, PKS, Partai Hanura dan Partai Perindo)
- H Muhajidin Nur Hasim - Tumpak Siregar (Partai Gerindra dan Demokrat).
Dukungan PKS
Radiapoh Hasiholan Sinaga atau yang akrab dipanggil RHS mendapat dukungan dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS) berdasarkan Surat Keputusan Dewan Pengurus Pusat (DPP) PKS bernomor 256.8/SKEP/DPP-PKS/2020.
Siapa RHS?
Pria ini dikenal sebagai seorang pengusaha sukes di Batam, Provinsi Kepulauan Riau. RHS lahir di Tigarunggu, Kecamatan Purba, Kabupaten Simalungun, Sumatera Utara pada 18 Juni 1968.
Kini, pria yang memperistri Ratnawati boru Sidabutar itu menjadi pengusaha properti, pemilik perkebunan, bergerak di sektor keuangan dan juga mendirikan yayasan pendidikan.
Biodata RHS
Agama: Kristen Protestan
Anggota Majelis GKPS (Gereja Kristen Protestan Simalungun)
*Sumber:
KPU tetapkan empat paslon di Pilkada Simalungun
https://sumut.antaranews.com/berita/333977/kpu-tetapkan-empat-paslon-di-pilkada-simalungun
Pasangan Balon Bupati Radiapoh Hasiolan Sinaga dan H. Zonny Waldi Resmi Didukung PKS
https://www.mistar.id/simalungun/pasangan-balon-bupati-radiapoh-hasiolan-sinaga-dan-h-zonny-waldi-resmi-didukung-pks/
RHS Pulang Kampung Membangun Simalungun
https://www.tagar.id/radiapo-h-sinaga-pulang-kampung-membangun-simalungun