WADUH! Korsel Tangkap Pemimpin Gereja Shincheonji, Klaster Terbesar Covid-19 di Korsel


[PORTAL-ISLAM.ID]  Pihak berwenang Korea Selatan hari Sabtu (1/8/2020) menangkap Lee Man-hee, ketua Shincheonji Church of Jesus, yang menjadi klaster terbesar penularan Covid-19 di negara itu.

Klaster Gereja Shincheonji itu pada akhir Februari muncul menjadi penyebab utama penyebaran coronavirus di Korea Selatan yang sampai saat ini menulari 5.200 orang atau 36% dari total kasus di negeri K-pop tersebut.

Pihak kejaksaan menuding Lee Man-hee, 89, bersekongkol dengan tokoh-tokoh sekte tersebut untuk menyembunyikan fakta penularan Covid-19 di kalangan lebih dari 200.000 jemaat gerejanya.

Lee dituduh menyembunyikan informasi rinci tentang jemaatnya dan tempat pertemuan mereka dari aparat yang berusaha melacak jejak penularan pada bulan Februari, lapor kantor berita Yonhap seperti dilansir DW.

Lee dan gerejanya bersikeras membantah tuduhan-tuduhan itu, mengatakan bahwa mereka bersikap kooperatif dengan pihak berwenang. Jubir gereja itu, Kim Young-eun, mengatakan bahwa gereja akan melakukan yang terbaik untuk mengungkap kebenarannya di pengadilan.

Lee juga merupakan tersangka kasus penggelapan dana sekitar 5,6 miliar won ($4,7 juta) dari kas gereja, termasuk sekitar 5 miliar won yang diduga untuk membangun sebuah tempat peristirahatan.

Sumber: Hidayatullah

Baca juga :