Ke Turki, Menhan Prabowo Bakal Ikut Shalat Jumat di Hagia Shopia?

ILUSTRASI: Menteri Pertahanan Turki Hulusi Akar (kiri) menyambut Menteri Pertahanan Indonesia Prabowo Subianto dengan upacara militer di Ankara, Turki pada 28 November 2019 (Arif Akdoğan - Anadolu Agency).

[PORTAL-ISLAM.ID]  Untuk kedua kalinya, Menteri Pertahanan Prabowo Subianto melakukan kunjungan resmi ke Turki.

Setelah sebelumnya pada 27-29 November 2019, kini Menhan Prabowo juga melakukan kunjungan resmi ke Turki sejak Rabu (22/7/2020).

Kunjungan Menhan Prabowo ini ditengah situasi Hagia Shopia akan kembali difungsikan sebagai masjid dengan menggelar shalat perdana besok Jum'at, 24 Juli 2020.

Diketahui pemerintah Turki juga mengundang beberapa pemimpin dan pejabat negara lain untuk hadir shalat Jum'at besok.

Apakah Menhan Prabowo juga akan ikut hadir shalat Jumat bersejarah di Hagia Shopia? Informasi ini belum diketahui.

Dilansir Anadolu Agency, Juru Bicara Menteri Pertahanan Dahnil Anzar Simanjuntak mengatakan dalam kunjungan kali ini untuk membahas kelanjutan kerja sama pertahanan antar kedua negara. Pembahasan kerja sama industri pertahanan kedua negara akan lebih intens.

"Betul beliau melanjutkan pembicaraan lebih intens," kata Dahnil Anzar Simanjuntak, pada Kamis (23/7/2020).

Menurut Dahnil, Prabowo Subianto akan menghadiri beberapa agenda pada Kamis.

Namun, dia tidak mau menjelaskan secara rinci dengan siapa saja Prabowo akan melakukan pertemuan.

"Beliau akan bertemu dengan para pihak Turki yang terkait dengan penguatan pembicaraan kerjasama bilateral industri pertahanan kedua negara," tambah Dahnil, kepada Anadolu Agency melalui pesan singkat, pada Kamis.

Mengutip akun Twitter resmi Presiden Industri Pertahanan Turki Ismail Demir, Menteri Pertahanan Indonesia Prabowo Subianto dan delegasi bertemu dirinya pada Rabu (22/7).

Dalam pertemuan tersebut, Ismail Demir mengaku bertukar pandangan mengenai kerja sama alat utama sistem persenjataan (alutsista), di antaranya pesawat tanpa awak atau UAV dan kendaraan tempur.

Baca juga :