[PORTAL-ISLAM.ID] Jagat dunia maya dihebohkan dengan poster “Klepon Islami”. Menjadi ramai lantaran poster itu berisi ajakan agar meninggalkan makan kue tersebut karena dianggap tidak islami.
“Kue Klepon Tidak Islami. Yuk, tinggalkan jajanan yang tidak islami, dengan cara membeli jajanan islami, aneka kurma yang tersedia di toko syariah kami Abu Ikhwan Aziz,” bunyi poster tersebut.
Meme 'klepon islami' ini dipakai untuk menghujat agama Islam.
Dibikin sendiri. Diviralin sendiri. Diributin sendiri. Sambil memuaskan nafsu islamophobia-nya.
Bagi Felix Siauw, meme ini kemungkinan dibuat oleh Partai Klepon Indonesia... disingkat PKI.
"Kerjaan siapa itu? Entah.. Mungkin, Partai Klepon Indonesia..," tulis Felix Siauw di akun twitternya, Rabu (22/7/2020).
Satire dari Felix Siauw ini mendapat tanggapan ramai di twitter.
"Satire nya keren tadz. bikin genk sebalah kepanasan," komen akun @rey16mase.
"Partai klepon indonesia perjuangan," timpal netizen @coddamonash.
Kerjaan siapa itu? Entah.. Mungkin, Partai Klepon Indonesia..— Felix Siauw (@felixsiauw) July 22, 2020