[PORTAL-ISLAM.ID] Ternyata covid-19 membawa berkah buat seorang juara MMA Wilhelm Ott asal Austria. Tidak ada pertandingan membuatnya larut dalam perenungan yang mendalam dan akhirnya memutuskan untuk BERSYAHADAT.
Dibalik tampang garangnya, melalui postingan video di akun Instagramnya (Kamis, 16 April 2020), juara MMA di dua kelas berbeda ini dengan bangga menyatakan diri sebagai seorang muslim.
“Krisis Corona memberi saya istirahat yang diperlukan untuk menemukan iman saya,” tulis Wilhelm Ott di caption IG-nya.
“Islam telah menguasai saya selama bertahun-tahun. Namun ada kalanya saya tidak dapat berbuat apa-apa dan membiarkan diri terpengaruh secara politik. Tapi ketika saya mengalami masa-masa sulit, Islam memberi saya kekuatan yang diperlukan.”
“Kini iman saya cukup kuat sehingga saya dapat mengenali satu-satunya Tuhan yang benar dan mengucap Syahadah sekaligus dengan bangga saya bisa mengatakan, ya saya seorang Muslim,” ujar petarung MMA berusia 37 tahun itu.
Di postingan lain, juara MMA Eropa yang mendapat gelar ‘The Amazing’ itu menerima sejadah dan al-Quran dari rekannya dan berterima kasih atas dukungan luas yang diberikan netizen atas keislamannya.
“Anda semua luar biasa. Terima kasih tidak terhingga kepada semua. Anda memberikan saya kekuatan dan menguatkan kepercayaan saya pada Allah SWT,” kata Wilhelm Ott.
Selamat datang saudaraku, alhamdulillah.. segala puji hanya bagi Allah SWT.
[Video]