[PORTAL-ISLAM.ID] Di media sosial ramai beredar potongan video Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto yang 'mengabaikan' Ketua Umum PSI Grace Natalie yang mau bersalaman saat pelantikan Jokowi-Ma'ruf di gedung MPR, 20 Oktober lalu.
Video diawali dengan Prabowo Subianto yang bersalaman dengan beberapa pria. Tepat di hadapan Prabowo, ada tiga wanita, dua di antaranya istri Wakil Ketua MPR Fadel Muhammad, Hana Hasanah Shahab, serta Grace Natalie, yang mengenakan busana berwarna merah.
Prabowo lalu menyalami Hana Hasanah. Grace Natalie, yang berdiri di samping Hana tampak 'dicuekin' Prabowo.
PSI menyebut video itu telah viral dan jadi perbincangan banyak pihak. Koordinator Juru Bicara PSI, Dara Nasution, menyebut masyarakat pasti punya penilaian masing-masing.
"Videonya sudah viral, semua masyarakat tentu punya interpretasi masing-masing, tidak perlu diperpanjang lagi, kami tidak masalah kok," kata Dara Nasution seperti dilansir detikcom.
Oleh warganet cueknya Prabowo terhadap Ketum PSI ini diduga karena kelakuan PSI yang sangat tidak terpuji kepada Prabowo saat pilpres lalu.
Pada awal Januari 2019 lalu, PSI pernah memberi "Kebohongan Award" untuk Prabowo dan Sandiaga Uno.
[4 Januari 2019]
PSI Beri Kebohongan Award untuk Prabowo, Sandiaga, dan Andi Arief
https://news.detik.com/berita/d-4370960/psi-beri-kebohongan-award-untuk-prabowo-sandiaga-dan-andi-arief
[Video Prabowo 'cuekin' Ketum PSI]
Maaf, ada yg dikacangi nih yee...
— Aisyah Adam💕 (@AisyahAdam_) October 20, 2019
Pak @prabowo yg baju merah koq dilewati.... kasian mukanya sampai melas begitu...
Wkwkwk memangnya enak dicuekin
Makanya sis @grace_nat @psi_id
Jangan Suka bully.... eh ternyata pingin salaman juga... pic.twitter.com/PfAUFsLsHS