People Power Digaungkan Kubu Jokowi Saat Pilpres 2014, Kenapa Sekarang Dituduh Makar?


[PORTAL-ISLAM.ID]  Kenapa saat Pilpres 2014 yang ngancam People Power tak dianggap makar?? Kenapa Pilpres 2019 people power dituduh makar?

[9 Juli 2014]
People Power Siap Lawan Kecurangan di Pilpres 2014

JAKARTA - Rakyat Indonesia menggelar pesta demokrasi hari ini. Jika ada pihak yang mencoba berbuat curang dalam pada pilpres kali ini, maka dapat dipastikan mereka akan berhadapan dengan kekuatan rakyat (people power).

"Kami berharap semua pihak bisa menahan diri dan tidak memanfaatkan aparat negara untuk merusak demokrasi," ujar anggota tim pemenangan pasangan Jokowi-JK, Yuddy Chrisnandi dalam keterangannya, Rabu (9/7/2014).

Yuddy mengatakan sangat naif jika jika ada pihak-pihak yang ingin berlaku curang. Padahal kedua pasangan capres yang bertarung sama-sama memiliki kans untuk dipilih oleh rakyat.

"Ini akan merusak tatanan demokrasi yang sama-sama telah kita bangun," tegasnya.

Dia yakin pendukung Jokowi-JK, terutama para relawan bertekad menyukseskan pilpres dengan bersih dan bergairah. Sehingga diharapkan tidak muncul tabiat jahat dengan bermain curang dalam pilpres ini.

"Kita tidak ingin people power melawan kecurangan-kecurangan itu," tegasnya.

Link: https://news.okezone.com/read/2014/07/09/568/1010317/people-power-siap-lawan-kecurangan-di-pilpres-2014


Baca juga :