[PORTAL-ISLAM.ID] Di tengah huru-hara dan bentrok yang terjadi pada 22 Mei 2019, musisi Glenn Fredly ikut menjadi sorotan. Pasalnya, unggahannya di akun Instagram dianggap menghina dan memfitnah paslon 02, Prabowo Subianto dan Sandiaga Uno.
Saat kericuhan yang terjadi di depan kantor Bawaslu itu meletus, Glenn Fredly di akun Instagram menuliskan, "Shame on you Prabowo & Sandy! Kalian bukan pemimpin, kalian pengadu domba bangsamu sendiri!"
Hal tersebut ditulisnya pada Rabu, 22 Mei 2019. Akan tetapi unggahan tersebut kemudian dihapusnya tak lama kemudian.
Namun postingan itu sudah banyak yang screenshot.
"Memalukan seorang publik figur berkata seperti ini. Memang sudah memberikan jasa apa anda untuk negara ini glenn?" komentar pemilik akun @rzckvrj.
"Artis yg nggak pernah tahu kebenaran," tulis pemilik akun @sofyanbeni.
Walau sudah jelas-jelas memfitnah Prabowo-Sandi, bebas-bebas aja sih...
"Ini mah bebas, temen dan kubunya "orang baik" bebas ngapain aja," sindir @JackVardan.
Koordinator Jubir Prabowo-Sandi, Dahnil A Simanjuntak menilai ujaran Glen ini seharusnya sudah bisa ditindak aparat.
"Seperti Dalil yg sering digunakan polisi, sudah menyebabkan ke Onaran, dlm hal ini terang saudara Glenn Fredly sudah menyebabkan keonaran, rasa permusuhan dan kebencian," kata Dahnil di akun twitternya.
Seperti Dalil yg sering digunakan polisi, sudah menyebabkan ke Onaran, dlm hal ini terang saudara Glenn Fredly sudah menyebabkan keonaran, rasa permusuhan dan kebencian. https://t.co/VdfTxFAvN2— Dahnil A Simanjuntak (@Dahnilanzar) 26 Mei 2019