Fadli Zon kepada Polisi: Saya Melaporkan 8-9 Kasus UU ITE, Mana Tindaklanjutnya? Ini Diskriminasi Penegakkan Hukum


[PORTAL-ISLAM.ID] Wakil Ketua DPR RI Fadli Zon membeberkan diskriminasi penegakkan hukum oleh aparat.

Hal ini disampaikan Fadli Zon saat menjadi salah satu narasumber di ILC tvOne tadi malam, Selasa (5/2/2019), yang mengangkat topik Korban-korban Yang Terjerat UU ITE.

"UU ITE ini jelas sekali mempunyai pretensi politik. Yang saya alami sendiri, saya sudah melaporkan paling tidak 8-9 kasus ke polisi untuk menjerat dengan UU yang sama (UU ITE).

Bahkan yang saya laporkan itu (pelanggarannya) tidak ada apa-apanya dibanding apa yang dilakukan Ahmad Dhani.

Saya melaporkan Nathan P Suwanto, ini mengancam pembunuhan, sudah saya laporkan 1 Mei 2017, sampai sekarang tidak diapa-apakan.

Ini diskriminasi hukum, polisi tidak menindaklanjuti.."

Kata Jokowi waktu debat bilang kalau ada pelanggaran laporkan..laporkan...

Ini sudah berkali-kali dilaporkan tapi tak ada tindak lanjut..

Tapi begitu oposisi yang dilaporkan.. langsung cepat.. masuk penjara.

[Video - Fadli Zon di ILC]
Baca juga :