Sikap Sandiaga Uno Menanggapi 'Kebaperan' Ridwan Kamil Sangat Berkelas dan Simpatik


[PORTAL-ISLAM.ID] Sikap Sandiaga Uno menanggapi kebaperan Ridwan Kamil sangat berkelas dan simpatik.

"Saya ingin menegaskan pernyataan itu khusus untuk kubu Prabowo-Sandi. Jadi kebijakan kita, kita tidak ingin kepala daerah yang terpilih atau wakil kepala daerah yang terpilih tersangkut atau tertarik ke pusaran Pilpres. Karena, mereka baru saja melewati Pilkada yang betul-betul mungkin melelahkan. Mereka saatnya berkonsentrasi untuk membangun wilayahnya," kata Sandi di Wahana Wisata Bale Caang, Jalan Raya Tangkuban Parahu, Bandung Barat, didampingi politikus Gerindra, Rachel Maryam.

"Terkait pernyataan sahabat saya, Pak Gubernur M Ridwan Kamil, saya ucapkan terima kasih. Dan saya tidak akan masuk ke dalam satu komentar yang saling menjatuhkan. Jadi saya mohon maaf jika beliau merasa itu ditujukan ke beliau, sama sekali tidak," ucap Sandi, seperti dilansir detikcom.

Sebelumnya, Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil meminta bakal cawapres Sandiaga Uno berkaca terkait pernyataannya yang meminta gubernur tidak ditarik ke pilpres.

Simak pernyataan Sandi:
Baca juga :