MIRIS! Kata Ansor, Indikasi UAS Ditunggangi HTI Adalah Ada Atribut Tauhid yang Dipakai Crew UAS


[PORTAL-ISLAM.ID] Ormas NU Gerakan Pemuda Ansor (GP Ansor) menyebut safari dakwah Ustadz Abdul Somad (UAS) ditunggangi HTI. Makanya ditolak di Jepara, dll.

INDIKASI ROAD SHOW CERAMAH UAS DITUNGGANGI HTI : CREW-NYA MEMAKAI ATRIBUT BERTULISAN kalimat Tauhid "LAA ILAAHA ILLALLAAH".

Pernyataan itu disampaikan oleh Mujiburohman, Ketua GP Ansor Jateng, di acara "Kabar Petang" TVOne jelang adzan Maghrib kemarin, Selasa (4/9/2018).

Ketika ditanya oleh host tvOne "apa indikasinya ceramah UAS disusupi HTI?", Ansor menjawab: karena atribut yang dipakai crew-nya UAS.

Topi bertuliskan kalimat tauhid itu dianggap atribut HTI.

Duuuh..., saya jadi mikir, berapa banyak rumah-rumah kaum muslimin yang ada hiasan kaligrafi bertuliskan "Laa ilaaha illaLlah"?!

Belum lagi musholla, masjid, kantor-kantor yayasan atau lembaga Islam, yang memajang hiasan atau atribut bertuliskan kalimat tauhid itu.

"SALAH BESAR jika ada oknum Banser menolak UAS karena alasan salah satu crew UAS memakai topi bertuliskan syahadat dan hal itu diindikasikan sebagai HTI, Syahadat itu ada sejak sebelum HTI ada, bahkan ada sejak zaman rasul, jadi saya harap jangan provokasi & sesatkan," komen advokat muslim @adv_supyadi di akun twitternya.

Sungguh menyedihkan kondisi umat Islam di akhir zaman seperti ini...

Dimanakh sifat-sifat orang beriman pengukit Nabi Muhammad seperti yang digambarkan didalam Al Quran?

مُّحَمَّدٌ۬ رَّسُولُ ٱللَّهِ‌ۚ وَٱلَّذِينَ مَعَهُ ۥۤ أَشِدَّآءُ عَلَى ٱلۡكُفَّارِ رُحَمَآءُ بَيۡنَہُمۡ‌ۖ

"Muhammad itu adalah utusan Allah dan orang-orang yang bersama dengan dia adalah keras terhadap orang-orang kafir, tetapi berkasih sayang sesama mereka.." (QS Al-Fath[48]: 29)

Berikut videonya...



Baca juga :