[PORTAL-ISLAM.ID] BALI - Bakal Calon Wakil Presiden RI, Sandiaga Uno, ikut Bali Marathon 2018. Mantan Wakil Gubernur DKI Jakarta itu ikut nomor full Marathon 42 km.
Partisipasi Sandiaga Uno ikut meramaikan Bali Marathon Maybank 2018 ini sontak banyak yang minta foto selfie.
"Benar Pak Sandiaga ikut lomba. Semua kalangan bisa ikut Bali Marathon Maybank, bukan karena ada keterlibatan politik," kata Head Coorporate Communications & Branding PT Maybank Indonesia, Esti Nugraheni, di Taman Bhagawan, Tanjung Benoa, Nusa Dua, Bali, Sabtu (8/9/2018), seperti dilansir Tribunnews.
Menurut Esti, jumlah peserta lomba pada tahun ketujuh penyelenggaraan Bali Marathon Maybank mengalami peningkatan.
Pada tahun 2017 jumlah peserta 9.700, tahun ini jumlahnya mencapai 11.000 orang. Meningkatnya jumlah peserta tersebut menunjukkan tingginya minat masyarakat Indonesia terhadap olahraga lari.
Sandi pun mencanangkan agar acara Marathon ini bisa digelar di seluruh provinsi di Indonesia, bukan saja dari sisi olah raga dan kesehatan, secara ekonomi juga menguntungkan.
"Harapan saya kedepannya ajang marathon berkelas internasional hadir di setiap provinsi di Indonesia, karena acara seperti ini membuka banyak sekali lapangan pekerjaan. Maju terus industri olahraga di Indonesia, dan selamat hari olahraga nasional. Ayo kita memulai gaya hidup sehat!" kata Sandi melalui akun media sosilanya.
NB: Sandi menyelesaikan lari marathon 42 km tanpa pake jasa stuntman. Ini memang pemimpin ori 😍👍
Harapan saya kedepannya ajang marathon berkelas internasional hadir di setiap provinsi di Indonesia, krn acara seperti ini membuka banyak sekali lapangan pekerjaan. Maju terus industri olahraga di Indonesia, dan selamat hari olahraga nasional. Ayo kita memulai gaya hidup sehat! pic.twitter.com/crk8c6c4EN— Sandiaga Salahuddin Uno (@sandiuno) 9 September 2018
Bali Marathon 2018 merupakan salah satu dari beberapa ajang marathon di Indonesia yang mendatangkan banyak turis. Selain Bali, kita juga punya lomba marathon di Jakarta, Bromo, Jogja, Lombok yang juga tidak kalah keren. pic.twitter.com/mfTeaNTEwZ— Sandiaga Salahuddin Uno (@sandiuno) 9 September 2018