WADUH! Statmen Mardani di KOMPAS TV Dipotong


[PORTAL-ISLAM.ID]  Viralnya kabar Tuan Guru Bajang (TGB) Zainul Majdi yang mendukung pemerintahan Jokowi berlangsung dua periode, masih menjadi perbincangan hangat.

Menanggapi hal tersebut, Ketua DPP Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Mardani Ali Sera angkat bicara.

Menurut Mardani, pernyataan Ketua DPP Partai Demokrat NTB tersebut adalah hal yang wajar. Ia menilai, dukungan TGB adalah untuk mengamankan sejumlah proyek pembangunan di Nusa Tenggara Barat (NTB). Seperti Kawasan Ekonomi Khusus Mandalika yang saat ini mendapat dukungan penuh dari Jokowi.

"Mengambil lokusnya Kawasan Ekonomi Khusus Mandalika yang memang di zaman Pak Jokowi berkembang pesat," ujar Mardani, Kamis 6 Juli 2018 seperti dilansir dari video Kompas TV.

"Beliau khawatir kalau berganti kepemimpinan, nanti yang ini lagi berlari cepat ambruk lagi," imbuhnya.

Mardani pun mengaku akan bersikap seperti TGB jika berada di posisi yang sama.

"Kalau saya di posisi Pak TGB akan mengeluarkan pernyataan yang sama, karena saya cinta dengan NTB," kata Mardani.

Pernyataan Mardani kemudian dianggap bahwa Mardani mendukung pemerintahan Jokowi dua periode.
Namun Mardani justru terkejut dengan isi video Kompas TV tersebut. Secara langsung, ia mengatakan bahwa Kompas TV memotong perkatannya.

Warganet pun berkomentar.

Baca juga :